Lifree & Certainty Hadirkan Produk dengan Kemasan Lebih Mudah Dibuka

Marketing.co.id – Berita Consumer Goods I Tingkat populasi lansia di Indonesia, semakin bertambah begitu juga dengan peningkatan kebutuhan popok dewasa. Maraknya produk popok dewasa memiliki kemasan yang sulit untuk membukanya. PT Uni-Charm Indonesia Tbk dengan market share kategori popok dewasa lebih dari 40% mengeluarkan produk popok dewasa yang kemasannya lebih mudah dibuka, demi mengurangi beban saat membuka kemasan sebesar 50% dibanding produk terdahulu.
Lifree & Certainty
Yuji Ishii, Presiden Direktur menyampaikan, dengan mengubah letak posisi pembuka pada kemasan baru, kemasan menjadi lebih mudah dibawa tanpa takut tersobek, sehingga orang dengan kekuatan genggaman tangan yang lemah pun dapat menyobek kemasan dengan mudah, dan mengurangi waktu dan tenaga yang dibutuhkan untuk membuka kemasan hingga lebih dari 50%.
“Karena kemasan mudah disobek, dengan membuka bagian atas secara maksimal hingga 70%, maka setiap lembar popoknya dapat diambil dengan mudah, dan akan mempermudah proses pergantian popok. Saat ini kami telah menyelesaikan proses permohonan hak paten terhadap kemasan baru ini, baik di Jepang dan di Indonesia,” ujar dia.
Pada dasarnya produk popok dewasa Lifree & Certainty dirancang dengan teknologi mutakhir dari Jepang dengan menggunakan lapisan yang bersahabat untuk kulit dan memiliki sirkulasi udara yang baik dalam mengurangi rasa lembab, sehingga terciptanya kenyamanan dan keamanan bagi Lansia.
Selain itu ada pula beberapa fungsi utama adalah “tidak bocor” dan “kenyamanan”, namun berdasarkan hasil riset internal PT Uni-Charm Indonesia Tbk, diketahui bahwa kemasan produk Lifree & Certainty sulit disobek, sehingga membukanya dengan gunting, bukan dengan tangan, sudah menjadi suatu hal yang lumrah. Karena bagian pembukanya sempit, sehingga produk dari dalam kemasan tidak dapat diambil dengan mudah karena tersangkut pada kemasan.
Agar lebih mudah dipahami dalam membuka kemasan dengan mudah, PT Uni-Charm Indonesia Tbk menambahkan desain petunjuk pada kemasan terbaru Lifree & Certainty. Ada pula tambahan sedikit detail pada kemasan berbentuk garis putus-putus sebagai petunjuk untuk membuka kemasan lebih praktis tanpa menggunakan alat apapun. Selain itu bahan yang digunakan pada kemasan ini sangat mudah untuk digenggam dan disobek bagi orang-orang yang memiliki kekuatan genggaman yang kurang bertenaga, karena 70% bagian atas kemasan adalah bagian pembuka, sehingga lebih mudah mengambil popok dari dalam kemasan tanpa tersangkut.
Selain itu, PT Uni-Charm tidak lepas dari sertifikasi penggunaan sumber daya hutan secara berkelanjutan, membuktikan bahwa produk ini turut berkontribusi pada perwujudan target SDGs ke 15 “konservasi ekosistem”. Dari 17 target SDG’s (Sustainable Development Goal) yang dicanangkan, melalui kegiatan ini berupaya untuk berkontribusi pada target No.3 “Memastikan kehidupan yang sehat bagi masyarakat di semua usia”. Serta dengan salah satu unsur slogan Ethical Living for SDG’s yaitu “hubungan antar manusia, antara perawat dan yang dirawat”, untuk kedepannya melalui kegiatan bisnis perusahaan dengan menyediakan produk dan pelayanan. Untuk menjangkau semua masyarakat di Indonesia, Lifree Pants, Lifree Tape, dan Certainty sudah tersedia pada seluruh channel PT Uni-Charm Indonesia Tbk dan gerai toko terdekat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.