J99 Corp. Dukung Pemberdayaan Perempuan Di Seluruh Unit Bisnis

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Dalam rangka memperingati Hari Kartini tahun 2024, J99 Corp. mengukuhkan komitmennya dalam pemberdayaan perempuan dengan lebih dari 50% total karyawan di seluruh unit bisnisnya adalah perempuan. J99 Corp. menegaskan pentingnya peran perempuan dalam dunia kerja, terutama di industri kecantikan dan kesehatan kulit, yang menjadi fokus utama perusahaan.

Ganesya Widya Pradana, CEO J99 Corp. mengatakan, “Lebih dari setengah jumlah total karyawan kami adalah perempuan dalam berbagai level dan keahlian, mulai dari jajaran direktur, manajer, hingga level staff. Salah satu unit bisnis kami yang kental dengan peran perempuan adalah Juragan 99 Garment. Industri garmen membutuhkan skill, kecerdasan, dan ketelitian yang tinggi, dan kami bangga bahwa 80% karyawan di Juragan 99 Garment adalah perempuan yang menghasilkan produk dan layanan terbaik untuk masyarakat.”

Semangat pemberdayaan perempuan juga tercermin dalam inisiatif mengenakan kebaya selama seminggu penuh oleh karyawan di Juragan 99 Garment. “Kami selalu disemangati untuk belajar, memberikan yang terbaik, dan berkembang. Makanya saya betah di sini,” ungkap Pudji, salah satu karyawan senior di Juragan 99 Garment.

Pendiri J99 Corp., Shandy Purnamasari, menegaskan, “Semangat RA Kartini benar-benar menjadi inspirasi saya untuk terus konsisten mendukung pemberdayaan perempuan. Perempuan tidak hanya memiliki peran penting dalam rumah tangga, tapi juga bisa menjadi profesional dengan dedikasi dan kemampuan yang mereka miliki.”

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here