Harman Tunjuk IMS Indonesia Sebagai Distributor Tunggal

Marketing – Indonesia memiliki potensi pertumbuhan yang kuat untuk solusi audio profesional. Tak heran jika Indonesia pun menjadi pasar yang sangat penting bagi Solusi Harman profesional di wilayah Asia Pasifik. Dikatakan Ramesh Jayaraman, VP & GM, Solusi Harman Profesional, APAC mengatakan, hal ini sejalan dengan fokus pada pertumbuhan dan penguatan penawaran di seluruh merek, solusi, dan vertikal kepada pelanggan di pasar ritel, instal, dan tur.

“Untuk itu, Solusi Harman profesional secara resmi menunjuk IMS Indonesia sebagai mitra distribusi audio di Indonesia untuk AKG, BSS, Crown, DBX, Lexicon, JBL Professional, dan Soundcraft. Model distribusi baru ini dengan memanfaatkan kekuatan brand Harman serta kemampuan dan pemasangan IMS Indonesia yang kuat dalam memberikan solusi teknologi kepada pelanggan di Indonesia,” kata dia.

Seperti diketahui, IMS Indonesia adalah pemimpin pasar dalam mendistribusikan merek audio berkualitas di seluruh Indonesia sejak tahun 2000. Dengan asosiasi hampir 2 dekade yang mengoperasikan toko merek JBL, menjual dan mendistribusikan merek Harman lifestyle, kini memperluas portofolio untuk memasukkan retail, instalasi, turing, dan wisata Harman profesional serta paket produk audio performing arts. Dimana, semua kemitraan Harman lainnya yang melayani pasar Indonesia untuk siaran, bioskop, video dan kontrol AMX dan tata cahaya Martin tetap tidak berubah.

James Eric Pribadi, Direktur Penjualan IMS Indonesia menambahkan, “Kami memahami kebutuhan pelanggan akan solusi dan dukungan pemasangan kelas dunia. Dengan pengalaman langsung dan jangkauan yang kuat di pasar Indonesia, kami akan menghadirkan produk-produk audio Harman profesional dan meningkatkan pengalaman konsumen,” kata dia.

Terkait itu, baik dukungan, garansi, dan perbaikan produk Harman profesional di Indonesia akan beralih ke IMS Indonesia. Dia menambahkan, sebagai distributor tunggal di Indonesia, IMS Indonesia memiliki peranan penting dalam mengedukasi market lebih luas lagi, terlebih pasar Indonesia memiliki potensi dan bertumbuh. Adapun strategi utama yang dilakukan adalah mempersiapkan tim khusus dalam memasarkan produk Harman profesional, termasuk juga melakukan ekspansi dengan memfokuskan untuk membidik segmen market di kategori bisnis ritel, hospitality, dan tur.

Saat ini, IMS Indonesia sendiri memiliki 48 toko ritel dan menargetkan 60 toko ritel hingga akhir tahun ini. Selain toko ritel, IMS Indonesia juga terbilang agresif masuk ke platform online, sebut saja Tokopedia, Blibli.com, Shopee, dan lainnya. “Memang penjualan di platform online masih terbilang kecil, yakni dibawah 5 persen. Meski demikian, kami optimistis pasar online terus tumbuh seiring dengan perubahan gaya hidup masyarakat Indonesia. Adapun kategori produk yang ada di marketplace, umumnya produk lifestyle,” imbuh James.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.