Facebook Ads vs Promoted Posts

facebook adsMarketing.co.id – Menjangkau audiens di Facebook bukanlah tugas yang mudah. Setelah go public, Facebook menjadi sebuah bisnis dengan banyak pihak berkepentingan dan investor yang ingin melihat keuntungan dari mereka.

Oleh karena itu, mereka membuat bisnis lebih sulit untuk terhubung dengan audiensnya jika tidak mau membayar. Saat ini Facebook memiliki lebih dari satu  miliar pengguna. Hal itu membuat mereka memiliki monopoli di media sosial dunia .

Mari kita lihat lebih dekat apa yang ditawarkan Facebook bagi bisnis dalam hal periklanan, dan mencari tahu mana yang terbaik dan untuk siapa.

Facebook Ads (iklan Facebook)

Apa itu Facebook Ads? Facebook Ads merupakan cara Facebook mendapatkan sebagian besar pendapatannya. Untuk mengatur sebuah iklan, terlebih dahulu Anda harus memiliki Facebook Page yang ingin diiklankan. Setelah memiliki laman, Anda dapat memilih apa tujuan dan apa yang ingin dicapai dari iklan tersebut:

  • Apakah Anda ingin menjangkau lebih banyak orang dan mendapatkan lebih banyak like pada laman.
  • Apakah Anda ingin mempromosikan posting tertentu.

Facebook Ads sangat tepat sasaran dan sangat jelas tentang target pemirsa Anda. Jika memiliki cukup uang, Anda dapat benar-benar menjangkau mereka.

Setelah membuat iklan, Anda dapat menambahkan siapa yang ingin melihat iklan Anda: berdasarkan lokasi, usia, jenis kelamin, minat, dan lainnya. Anda juga akan diberikan perkiraan jumlah orang yang bisa dicapai mencakup spesifikasi Anda tentunya.

ads-reach-300x1391

Satu hal besar dari Facebook Ads adalah Anda dapat memilih anggaran sendiri. Cara ini mirip dengan Google Ads. Bahkan, Facebook menjanjikan akan melakukan apa pun untuk membantu Anda “menjangkau orang-orang yang lebih mungkin membantu Anda mencapai tujuan.”

Mari kita lihat pro dan kontra dari Facebook Ads:

Screen-Shot-2013-03-18-at-10.47.311

Meskipun pro lebih besar daripada kontra, bukan berarti Facebook Ads pilihan terbaik. Pada saat yang bersamaan pengguna benar-benar tidak menyukainya. Banyak pengguna yang memblokirnya. Alhasil, sebagian besar dari merek terlihat seperti spam – kecuali mereka adalah sebuah perusahaan besar.

Walaupun begitu, Facebook Ads menawarkan nilai yang besar dan mereka menawarkan pilihan yang bagus bagi pengiklan yang berjuang untuk mendapatkan banyak like/pengikut pada laman mereka.

Promoted Posts

Apa itu Promoted Posts? Promoted Posts pada dasarnya merupakan jalan tengah antara iklan dan posting Facebook biasa. Namun, saat Facebook mengubah cara kerjanya pada September 2012, mereka membuatnya makin sulit terutama bagi bisnis agar posting-an mereka terlihat dalam feed berita pengikut.

Cara kerja Promoted Posts cukup sederhana, Anda membuat sebuah posting-an dan cukup klik tombol promoted di bawah posting: 

facebook-promote

Setelah membayar, posting Anda akan dicap sebagai “sponsored”. Anda dapat memilih nominal uang yang ingin Anda bayar. Semakin banyak Anda membayar, semakin banyak orang yang akan dicapai. Segera setelah membayar, Anda akan tahu berapa banyak orang yang dapat melihat posting-an dipromosikan di newsfeed  mereka.

Baru-baru ini Facebook juga mengumumkan beberapa perubahan lagi dalam desain news feed mereka. Perubahan ini tentunya membuat tulisan yang dipromosikan lebih menarik. Seperti news feed yang lebih besar, lebih banyak teks, dan foto yang lebih besar. Promoted Posts sekarang menempati sepertiga dari newsfeed pengguna.

Mari kita lihat pro dan kontra dari Promoted Posts

Screen-Shot-2013-03-18-at-12.46.09

Sekali lagi pro tampaknya lebih besar dari pada kontra yang membuat Promoted Posts pilihan iklan terbaik. Namun, Promoted posts hanya akan bekerja dengan baik pada laman yang sudah memiliki banyak like/pengikut.

Facebook Ads vs Promoted Posts

Dari keduanya mana yang lebih baik? Dalam kondisi masing-masing keduanya tampak bekerja sangat baik. Mari kita lihat perbedaan di antara keduanya:

Screen-Shot-2013-03-18-at-10.48.48

Meskipun mereka merupakan pilihan iklan yang hebat, keduanya memiliki kelemahan dan ada situasi di mana keduanya mungkin tidak bekerja. Misalnya, jika Anda tidak memiliki banyak like/pengikut, Facebook Ads merupakan pilihan terbaik dibanding Promoted Posts.

Promoted Posts di sisi lain sangat berguna untuk mendapatkan keterlibatan  – karena sebagian besar pengikut Anda akan melihat posting, mereka jauh lebih mungkin mengomentari dan berbagi.

Jadi mana yang Anda pilih? Apakah Anda menggunakan salah satu dari dua pilihan iklan Facebook tersebut? Beritahu kami dan ceritakan pengalamana Anda.

Sumber: Business2community.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here