Dua Kali Tertunda, Akhirnya Chery Resmi Kenalkan Tiggo Pro Series

Marketing.co.id – Berita Otomotif | Menargetkan masyarakat elit urban, PT Chery Sales Indonesia resmi menghadirkan Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro untuk pasar Indonesia di Jakarta, Rabu (23/11) setelah tertunda beberapa waktu. Mengangkat tema “Meet Tiggo Meet Tech” Tiggo Pro Series mengusung fitur-fitur teknologi yang unggul sehingga menjadikannya acuan baru untuk tren SUV premium.

Memperkenalkan tipe SUV premium kepada pasar Indonesia merupakan salah satu strategi Chery untuk meramaiakn industri otomotif tanah air dengan memberikan pilihan mobil unggulan berkualitas yang tidak hanya mewah tetapi juga fungsional.

(kiri ke kanan) Harry Kamora-VP Sales & Network PT Chery Sales Indonesia, Zhang Wei- Executive VP of Chery Motor Indonesia, Shawn Zu-President of Chery Motor Indonesia dan Jerry Huang-VP PT Chery Sales Indonesia, berpose bersama sebelum peluncuran Chery Tiggo 7 Pro dan Chery Tiggo 8 Pro di Jakarta (23/11/22). Foto: Marketing.co.id/lialily.

“Chery selama 2 tahun terakhir ini telah bertumbuh dengan cepat secara global dari 100 ribu unit menjadi 270 ribu unit. Hal ini menjadi bukti bahwa Chery telah dapat diterima di masyarakat dunia. Kami telah mempelajari pasar SUV premium di Indonesia secara keseluruhan sehingga kami optimis Tiggo Pro series akan menjadi produk yang tepat bagi Chery untuk masuk Industri otomotif Indonesia,” tutur Shawn Xu, President Director PT Chery Motor Indonesia di sela acara peluncuran Tiggo Pro series di Jakarta (23/11).

Tiggo 7 Pro Series, Built for Elite

Chery Tiggo 7 Pro menyasar individu urban yang antusias dengan teknologi, aktif, sukses dan mengikuti tren. Dengan tampilan grille depan yang berkonsep “Angle Wing Star”, Tiggo Pro series ini memberikan kesan yang modis dan dinamis. Bodi kendaraan dibalut dengan paduan dua warna dan suspended roof yang dirancang untuk “menggoda” hati konsumen muda.

Untuk dashboard, Tiggo 7 Pro dilengkapi dengan instrumen multi-functional LCD berukuran 7 inci, layar sentuh LCD untuk intelligent smart conditioner berukuran 8 inci serta panoramic rearview camera yang sepenuhnya transparan. Untuk kursi, Tiggo 7 Pro dihadirkan dengan lima tempat duduk.

Chery Indonesia meluncurkan mobil untuk kelas premium, Chery Tiggo 7 Pro (5 seater) dan Chery Tiggo 8 Pro (7 seater) untuk pasar Indonesia. Peluncuran dilakukan di Jakarta (23/11/22). Foto: marketing.co.id/lialily.

Tidak hanya itu saja, untuk solusi keselamatan berkendara, Tiggo 7 Pro memiliki kelengkapan Advance Driver-Assistance System (ADAS) dari generasi terbaru Chery. Kemampuan sistem ini adalah memprediksi dan menghindari bahaya sehingga menciptakan perjalanan yang lebih aman bagi pengguna.

Tiggo 8 Pro Series, Sensasi First Class

SUV besar dengan tujuh tempat duduk yang mewah dengan berorientasi pada masyarakat urban kalangan atas. Mengadaptasi gaya high-end, dengan fitur-fitur elegan dan berteknologi mewah, Tiggo 8 Pro merupakan sebuah SUV yang dapat diandalkan dengan disematkannya mesin bertenaga 2.0TGDI dan kualitas kemewahan di kelasnya.

Dengan mesin yang bertenaga, Tiggo 8 Pro telah memenangkan gelar “China Best Ten Engine” sehingga dapat melakukan akselerasi 0-100km hanya dalam 7,3 detik.

Untuk dashboard, mobil ini telah dilengkapi LCD berukuran 12,3 inci, layar sentuh LCD air conditioner 8 inci serta kombinasi 360′ panoramic image serta beragam fungsi lain yang membuat pengguna merasa seperti naik mobil masa depan. Tak lupa sepuluh fungsi ADAS juga disematkan untuk solusi keamanan berkendara.

Layanan Purnajual Tiggo Pro Series

Untuk kedua model TIGGO PRO Series, Chery memiliki kebijakan garansi yang didasari dari keyakinan akan kualitas produk yang telah dikembangkan selama ini. Untuk para konsumen, Chery menawarkan Super Warranty enam tahun atau 150.000 km, termasuk perawatan gratis selama empat tahun atau 60.000 km, dan lebih istimewa lagi, Chery juga memberikan Advanced Warranty 10 tahun atau 1.000.000 km untuk mesin.

Chery Tiggo 7 Pro dilepas ke pasaran Indonesia mulai dari harga Rp 368.500.000 – Rp 433.500.000 (OTR Jabodetabek). Sedangkan Chery Tiggo 8 Pro dapat dimiliki mulai dari harga Rp 518.500.000 untuk tipe Luxury dan Rp 548.500.000 untuk tipe Premium.

Saat ini Chery telah memiliki 20 outlet pemasaran dan layanan yang berlokasi di kota-kota besar pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi. Tahun 2023, Chery menargetkan akan membangun 70 outlet pemasaran dan layanan agar dapat menjangkau pasar Indonesia serta memberikan layanan yang lebih nyaman bagi pelanggan lokal.

Untuk memudahkan persediaan suku cadang, saat ini Chery telah membangun gudang pusat suku cadang di kawasan Cikarang seluas 4.000 meter persegi untuk penyimpanan suku cadang asli, peralatan listrik dan sasis. Direncanakan pada tahun 2023, Chery akan meluncurkan mobil listrik ke Indonesia.

Marketing.co.id: Portal berita marketing dan bisnis

 

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.