Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Sukses di Pantai Indah Kapuk, Klinik QuickGlam membuka cabang terbarunya di Kawasan Kelapa Gading Jakarta Utara, Sabtu (8/10). Turut hadir dalam peresmian, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Kepala Pusat Studi Anti Aging Medicine Indonesia (INCAAM) Prof. Dr. dr. Wimpie Pangkahila, Sp.And (KSAAM), Founder QuickGlam Irawati Muklas dan Medical Director QuickGlam dr. Haekal Anshari, M. Biomed (AAM).
Cabang Kelapa Gading merupakan perwujudan komitmen berkelanjutan Klinik QuickGlam untuk hadir lebih dekat dengan pelanggan sekaligus menjawab permintaan yang terus tumbuh di wilayah Kelapa Gading dan sekitarnya. Kelapa Gading sendiri dipilih karena merupakan salah satu wilayah paling terkenal di Jakarta.
Daerah yang terkenal dengan “rajanya perumahan” atau daerah elit di Jakarta ini sesuai dengan target pasar Klinik QuickGlam yang menyasar kelas A. Selain Kelapa Gading, rencananya dalam waktu dekat Klinik QuickGlam akan membuka cabang berikutnya di Kemang, Jakarta Selatan.
Haekal dalam pemaparannya menjelaskan, di zaman yang serba modern dan teknologi yang terus berkembang, berbagai penyebab penuaan telah dapat dihindari dan diatasi. Misalnya, proses penuaan kulit dapat diatasi dengan treatment estetik, penuaan bentuk badan yang berubah seperti gemuk, bergelambir, dan lainnya dapat diatasi dengan pengaturan program diet dan treatment menggunakan mesin yang sudah terbukti ilmiah, radikal bebas dapat diatasi dengan antioksidan, gaya hidup yang tidak sehat diperbaiki, hormon yang berkurang diobati termasuk memperbaiki fungsi seksual yang juga merupakan salah satu indikator kesehatan tubuh.
QuickGlam melayani berbagai treatment untuk mencegah sekaligus memperbaiki proses penuaan tersebut. Tiga layanan utama yang saat ini dimiliki QuickGlam, antara lain Layanan Estetik dan Slimming yang menggunakan mesin canggih dan berbasis penelitian seperti Ulthera, Coolsculpting, Pico Laser, dan mesin terbaru yaitu Smartxide, mesin yang didatangkan dari Italia, serta Layanan Terapi Anti-aging dan Seksologi.
“QuickGlam sangat memahami bahwa proses penuaan sebetulnya dapat ditangani dengan perawatan klinis secara komprehensif dan menyeluruh, baik dari dalam maupun luar tubuh. Proses penuaan dimulai dari tingkat sel pada tubuh, serta tercermin ke dalam bentuk tubuh dalam satu kesatuan yang utuh,” katanya.
Sementara itu, Irawati mengatakan bahwa QuickGlam merupakan klinik pertama di Indonesia yang menyediakan layanan Estika, Anti Aging dan Seksologi dalam satu tempat.
“Klinik ini dibuat agar benar-benar bisa treatment yang mungkin klinik lain tidak memilikinya. Jadi, ada estetiknya,” ujar Irawati ketika ditemui Marketingcoid disela-sela acara.
Menurut Irawati, persaingan di industri estetika sangat ketat. Oleh karena itu, Klinik QuickGlam harus memberikan sesuatu dengan maksimal, mulai dari bahan yang aman hingga alat yang canggih. Sehingga, pelanggan menjadi puas.
“Sebagai seorang pengusaha, saya punya cara sendiri agar klinik ini bisa bersaing. Misalnya dengan melakukan aktivitas marketing yang berbeda. Tapi yang pasti, harga yang ditawarkan harus kompetitif dan tempatnya nyaman ini yang penting,” lanjutnya.
Meskipun Klinik QuickGlam menargetkan kelas A, selain kenyamanan harga tetap menjadi perhatian utama. “Kami pastikan harga yang kami tawarkan lebih murah dibanding klinik lain. Pelayanan prima dari personal assistance dan tempatnya nyaman” pungkasnya.
Selain klinik, dalam waktu dekat QuickGlam rencananya akan meluncurkan produk skincare dan makeup.