MAKEX Robotic Competition: Kompetisi Robotik Berkonsep STEAM

Marketing.co.id  –  Berita Digital Techno | Di era Industri 4.0 ini, salah satu parameter perkembangan teknologi suatu bangsa adalah penguasaan di bidang robotika. Kompetisi robotik di tingkat siswa sekolah menjadi ajang pembuktian kemajuan setiap negara pesertanya.

MAKEX adalah kompetisi robotika tingkat tinggi untuk meningkatkan kompetisi siswa serta menjembatani kesenjangan antara pendidikan STEAM (Science Technology Engineering Art Math), dan evaluasinya. Lomba robotik ini dimulai sejak tahun 2017 dan rutin diadakan di setiap tahunnya.

MAKEX Robotic Competition ini digelar selama dua hari yaitu tanggal 3 dan 4 November 2022. MakeX berkolaborasi dengan Cyberspace (pelopor pendidikan STEAM yang bergerak di bidang Coding dan Robotik untuk anak) untuk menggelar lomba robotik tingkat nasional.

Baca juga: Telkomsel Perluas Penerapan Sistem Operasional Robotik

Indonesia menjadi salah satu negara yang akan mengirimkan peserta ke ajang bergengsi ini. Peserta kompetisi ini adalah siswa yang sudah mendapatkan pelajaran di kelas Makeblock. Para pemenang kompetisi tingkat regional di Bina Bangsa School Malang dan Kebon Jeruk, akan dipertandingkan lagi secara Nasional di Cyberspace HUB, Jakarta Utara.

MAKEX Robotic Competition akan menggunakan robot jenis mBot 1 dan 2 yang merupakan robot keluaran Makeblock. Kompetisi MAKEX setiap tahunnya mengangkat tema yang berhubungan sustainability. Di tahun kelima ini, tema yang diangkat adalah zero carbon. Tema ini digaungkan dalam setiap misi di dalam arena. Seperti tahun-tahun sebelumnya, kompetisi MakeX bukan untuk saling mengalahkan namun lebih menekankan pada kolaborasi antar tim, kreativitas, dan pemecahan masalah.

Kompetisi Robotik
Suasana kompetisi MAKEX Robotic Competition

Erwin Octavia Head of Representative Makeblock Indonesia, menjelaskan bahwa kegiatan MAKEX telah diadakan pada September di Malang dan Oktober di Jakarta. Dari sekitar 300 siswa yang berpartisipasi, penutupan acara MakeX 2022 pada 4 November 2022 telah berhasil memutuskan 23 siswa yang mewakili Indonesia untuk berkompetisi di Thailand pada tanggal 24 – 27 November 2022.

Kompetisi ini menjadi ajang kesiapan pendidikan STEAM di Indonesia. Salah satu pendukung pendidikan STEAM di tanah air adalah dibukanya kelas robotik dan coding pertama di Indonesia, Cyberspace yang bekerjasama dengan makeblock. Cyberspace juga memiliki lab inovasi untuk mendukung pembelajaran STEAM.

Baca juga: Pabrik 3D Printer Lokal Resmi Beroperasi, Dukung Industri 4.0 dan Pendidikan STEAM

“Makeblock sebagai penyedia alat edukasi yang mendukung pengajaran STEAM, Robotics, Coding, dan penyediaan STEAM Laboratorium akan terus bekerja sama bahu-membahu dengan Cyberspace sebagai tempat belajar”, ujar Erwin.

Berikut adalah kategori dan peserta kompetisi robotik dari Indonesia yang akan bertanding di Thailand pada 24 – 27 November 2022 mendatang:

Category Starter (Usia 8 – 13 Tahun)

– Bina Bangsa School Malang – Nadya Clara Soekojo

– SDI At Taubah – Amnan Ibraahiim Al Fatih & Teuku Hakeem Osman Ademir

– SMP Marsudirini – Kent Gunawan Tjahjadi & Nicholas Wisnu Pradipta

– SMP Al-Ikhlas – Faribi Gemilang Syawal & Rafi Fadhil Deanto

–  SD Tarakanita Pluit – Dominic Uriel Taneli & Cordelia Grace Lim

– SD Tarakanita Pluit – Kevin Imanuel Haloho & Kenzo Ronaldo Hastomo

Category Explorer (Usia 12 – 16 Tahun)

– Sinarmas World Academy – Audric Angelo Tsai

– Bina Tunas Bangsa School – Fredrick Ardiy Gan, Michelle Lie, & Hu Zheng Jie/Kingsley

– Bina Bangsa School Kebon Jeruk – Brian Alexander Djohan, Francis Kurnia Kolibonso, Karren Krisnadi Darmawan, & Wu Donglin

– Bina Bangsa School Kebon Jeruk – Calvin Mateo Susanto, Nathan Sebastian Wong, Darren Krisnadi Darmawan, & Ralph Benedict Soemali

 

 

 

 

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here