Marketing.co.id – Berita UMKM | Setiap media sosial tentunya memiliki kekuatan dan ciri khasnya masing-masing. Media sosial Twitter misalnya, hampir semua netizen sepakat bahwa kekuatan dan ciri khas dari situs microblogging ini ada pada fitur trending topiknya.
Baca Juga: Email Marketing, Panduan Lengkap Bagi UKM
Setiap harinya, banyak orang mengunjungi Twitter untuk mencari tahu tentang apa yang sedang terjadi. Salah satu hal yang sangat penting dalam upaya meningkatkan kualitas percakapan di Twitter adalah dengan memastikan, bahwa setiap orang mempunyai akses terhadap informasi yang terpercaya, relevan, dan berkualitas.
Terkadang, merek juga perlu ikut berpartisipasi dalam percakapan di Twitter. Sebuah percakapan di Twitter yang sedang trending memberikan sebuah peluang yang bagus bagi UMKM untuk bertemu dengan orang-orang baru, meningkatkan pengaruh, dan tentu saja mendapatkan insight yang berharga tentang topik tertentu.
Baca Juga: Resep Ampuh Menumbuhkan Bisnis Kecil Anda
Jika Anda belum terbiasa, obrolan Twitter adalah percakapan terpadu dimana pengguna yang tertarik dengan topik tertentu akan ikut terlibat untuk mengobrol atau berdiskusi dengan pengguna lainnya. Biasanya, percakapan diberi sebuah tagar untuk memudahkan siapapun yang mencari dan tertarik dengan percakapan tersebut untuk berpartisipasi. Ini mirip seperti ruang obrolan karena merupakan percakapan berbasis topik yang terjadi secara real time dan ini adalah kekuatan Twitter.
Baca Juga: UMKM Perlu Memikirkan Kembali Kekuatan Dahsyat Media Sosial
Lalu, bagaimana Anda bisa ikut serta dalam percakapan di Tiwtter untuk mengembangkan jaringan Anda?
Temukan percakapan
Ada banyak sekali percakapan yang terjadwal di Twitter setiap minggunya. Mungkin saja salah satunya ada yang secara khusus terkait dengan apapun yang sedang Anda kerjakan, terlepas dari seberapa khusus itu. Ada banyak sekali percakapan di sana, mulai dari jurnalisme, politik, PR, branding, hingga dekorasi interior. Temukan topik percakapan yang sesuai dengan yang sedang Anda kerjakan. Baca Juga: 3 Ide Bisnis Rumahan Bermodal Kecil untuk Milenial
Hormati tagar
Setiap percakapan di Twitter dilengkapi dengan sebuah tagar yang sudah ditentukan. Tagar ini adalah kunci karena akan membantu Anda dan orang lain untuk melacak percakapan yang terjadi. Untuk berpartisipasi, semua tweet Anda harus menyertakan tagar yang sesuai. Jika Anda meng-tweet menyertakan tagar itu, tweet Anda akan didengar atau dilihat oleh sebagaian besar dari mereka yang berpartisipasi dalam percakapan tersebut. Anda tentu ingin orang-orang melihat Anda berpartisipasi dalam percakapan ini dan menunjukkan bahwa Anda sangat tertarik pada topik apapun.
Baca Juga: 6 Hal Ini Bisa Menghalangi Bisnis Anda Berkembang!
Banyak orang yang ikut serta dalam percakapan di Tiwtter akhirnya saling follow. Jadi berpartisipasai dalam sebuah percakapan adalah cara yang baik untuk meningkatkan pengaruh Anda di Twitter. Jika Anda melihat ada beberapa tagar yang muncul, coba sertakan tweet Anda untuk memastikan semua orang yang berpartisipasi dapat melihat apa yang Anda kerjakan.
Temukan tools
Anda mungkin ingin menggunakan sebuah alat yang bisa membantu Anda memantau tagar  percakapan Twitter yang Anda ikuti. Ini akan membantu Anda mengisolasi percakapan yang tidak sesuai. Beberapa alat yang bisa Anda gunakan di antaranya Search Twitter, Tweetchat, Tweetdeck, dan Monitter. Baca Juga: Bagaimana Memilih Model Bisnis Yang Tepat untuk Usaha Anda?
Lakukan riset
Sebelum memutuskan untuk terlibat dalam sebuah percakapan, ada baiknya Anda melakukan sedikit penelitian terlebih dahulu tentang percakapan yang Anda ikuti. Biasanya, beberapa percakapan memiliki aturan tentang bagaimana pengguna yang akan ikut berpartisipasi. Misalnya, Anda mungkin perlu mengirimkan sebuah pertanyaan sebelumnya. Anda juga harus terbiasa dengan siapapun yang merespon Anda dan menawarkan ide dari pengetahuannya dan apa yang akan mereka lakukan.
Baca Juga: Ampuh! Strategi Menghadapi Kompetitor dalam Bisnis Online
Jika Anda terlambat berpartisipasi, kembali ke timeline tweet untuk melihat apa yang dibicarakan semua orang. Hal terburuk yang Anda lakukan adalah ketika terlambat 15 menit kemudian ikut ke dalam percakapan dan menanyakan tentang topik apa yang sedang dibahas.  Baca Juga: Gratis! Jasa PR untuk Bisnis Anda
Ikuti
Jangan hanya diam saja, jika Anda sudah tahu tentang topik itu sebelumnya katakanlah sesuatu. Anda mungkin ingin mengajukan beberapa pertanyaan. Mengetahui apa yang ingin Anda tanyakan akan membantu Anda mendapatkan informasi dan data untuk ditindaklanjuti dari percakapan tersebut. Â Anda juga dapat meretweet orang-orang orang-orang yang menurut Anda sangat bermanfaat atau mengajukan pertanyaan yang sama dengan Anda.
Mengikuti
Setelah percakapan berakhir, ikuti pengguna yang Anda sukai untuk berinteraksi dan belajar darinya. Ini akan membantu menjaga percakapan tetap berjalan dengan memperkuat hubungan dengan orang tersebut. Anda juga mungkin ingin mengirimkan email atau mengirim pesan ke host percakapan untuk mengucapkan terima kasih karena telah memberitahu Anda dan mereka akan senang karena merasa dihargai.
Baca Juga: Mau Berbisnis? Mulai dengan Jadi Diri Sendiri
Percakapan Twitter adalah alat jejaring yang hebat. Jadi Anda harus menggunakannya sama persis seperti Anda menghadiri sebuah acara jejaring langsung dan menindaklanjutinya.
Percakapan Twitter menawarkan kepada para pemilik bisnis kecil dan wirausahawan cara yang bagus untuk membangun jaringan, berbagi pengetahuan, dan meningkatkan pengaruh. itulah cara terbaik berbartisipasi dalam sebuah percakapan di Twitter. Bagaiamana cara terbaik Anda?