5 Manfaat Ajukan Asuransi Kesehatan Via Marketplace Asuransi Resmi

Marketing.co.id – Berita Marketing | Asuransi kesehatan adalah produk asuransi yang penting untuk dimiliki demi menjamin perlindungan terhadap risiko penyakit dan besarnya biaya pengobatan di rumah sakit.

Ibarat sedia payung sebelum hujan, asuransi kesehatan sebaiknya diajukan sebelum penyakit datang menghampiri. Tujuannya agar kondisi keuangan tetap terjaga karena mendapat jaminan proteksi yang dibutuhkan diri sendiri maupun keluarga.

Tentunya, bagi Anda yang belum mempunyai perlindungan dari produk asuransi ini, ada baiknya untuk segera mengajukannya sebelum terlambat. Pasalnya, tidak ada yang tahu kapan masalah kesehatan akan datang menyerang, dan apakah kondisi keuangan mampu mengatasi tagihan pengobatannya di rumah sakit.

Tidak perlu repot, saat ini asuransi kesehatan bisa dengan mudah diajukan via marketplace asuransi resmi, seperti Cermati.com. Untuk lebih jelasnya, berikut 5 manfaat mengajukan asuransi kesehatan via marketplace asuransi resmi.

  • Tak Dibuat Pusing dengan Risiko Besarnya Biaya Rumah Sakit

Karena terlindungi oleh asuransi kesehatan, Anda akan mendapatkan jaminan finansial terhadap risiko biaya medis di masa depan. Karenanya, rasa khawatir dan takut dengan besarnya tagihan rumah sakit tak akan menghantui sebab penyedia asuransi dijamin akan menanggung pengeluaran tersebut.

Dengan mengajukan asuransi kesehatan via marketplace asuransi resmi, nasabah mampu menyiapkan perlindungan terhadap risiko sakit atau masalah kesehatan yang dapat muncul sewaktu-waktu. Jadi, jangan takut dibuat pusing dengan besarnya biaya pengobatan di rumah sakit hingga harus menguras habis isi tabungan karena terlindungi asuransi. Hidup pun akan terasa lebih aman dan nyaman dijalani.

  • Menjadikan Diri dan Keluarga Hidup Lebih Aman dan Nyaman

Manfaat lainnya dari mempunyai asuransi kesehatan adalah menjadikan diri dan keluarga hidup lebih aman, juga nyaman. Keluarga dan relasi tidak akan dibuat repot ketika harus menanggung beban finansial akibat besarnya biaya pengobatan di rumah sakit. Alasannya karena tanggungan tersebut akan dialihkan ke perusahaan asuransi kesehatan sesuai dengan nominal plafon yang telah ditentukan pada polis.

Hal ini juga membuat pihak tertanggung bisa lebih fokus menjalani proses penyembuhan penyakit yang menyerangnya tanpa perlu memikirkan masalah finansial. Jadi, jangan sepelekan manfaat dari produk asuransi ini demi menjamin proses pengobatan dan perawatan terhadap masalah kesehatan berjalan lebih lancar tanpa gangguan.

  • Lebih Mudah Mengatur Keuangan

Tak kalah pentingnya, manfaat lain dari mengajukan asuransi kesehatan melalui Cermati.com adalah memudahkan dalam mengatur keuangan. Ketika menjadi nasabah asuransi, secara otomatis Anda diharuskan membayarkan biaya premi dengan nominal tertentu secara rutin tiap bulannya.

Hal tersebut secara tidak langsung membuat nasabah harus selalu menabung dan menyisihkan penghasilan guna mendapatkan perlindungan terhadap risiko kesehatan tersebut. Berbeda dengan saat harus menabung seperti biasanya yang rentan tak disiplin dilakukan dan malah digunakan untuk keperluan lain yang tak semestinya atau lain dari tujuan awal.

  • Jaminan Perawatan Medis Sesuai Kebutuhan

Ketika mengajukan asuransi kesehatan, setiap perusahaan atau penyedia asuransi pasti mempunyai ketentuan dan aturan tersendiri terkait fasilitas yang bisa didapatkan oleh para nasabahnya. Dalam hal ini, ketika mengajukan produk asuransi tersebut via marketplace remis seperti Cermati.com, nasabah bisa mendapatkan beragam penawaran terkait jenis perlindungan. Sehingga, pemegang polis dapat mengajukan asuransi yang mampu memenuhi segala kebutuhannya bersama keluarga.

Umumnya, asuransi kesehatan akan memberi beragam perlindungan yang mencakup biaya rawat inap dan rawat jalan di rumah sakit, perawatan atau pemeriksaan medis untuk mencegah penyakit, biaya obat, biaya persalinan, perawatan gigi dan mata, dan lain sebagainya. Sederet manfaat tersebut umumnya termasuk sebagai proteksi dasar dari asuransi kesehatan.

Selain itu, jika mempunyai kondisi medis khusus yang tak ditanggung oleh manfaat dasar asuransi tersebut, nasabah bisa mengajukan perlindungan tambahan atau yang biasa disebut rider. Jadi, proteksi yang diberikan oleh asuransi lebih optimal melindungi sesuai kebutuhan dan kondisi keuangan.

  • Menjauhkan Diri dari Risiko Kebangkrutan

Manfaat terakhir dari memiliki asuransi kesehatan adalah menjauhkan nasabahnya dari risiko menanggung besarnya biaya pengobatan di rumah sakit hingga mampu menimbulkan kebangkrutan. Seperti yang kita tahu, tagihan medis rumah sakit bisa sangat mahal tergantung dari jenis penyakit yang diderita pasien.

Belum lagi dengan peningkatan biaya rumah sakit yang terus terjadi setiap tahunnya, masalah tersebut tentu bisa menjadi masalah serius bagi finansial jika tidak diantisipasi dengan tepat. Untungnya, dengan mengajukan asuransi kesehatan, risiko tersebut bisa dijauhkan karena besarnya biaya pengobatan dapat dialihkan ke penyedia asuransi sesuai plafon yang tertulis pada polis.

Itulah 5 manfaat dari mengajukan asuransi kesehatan di marketplace terpercaya seperti Cermati.com. Dengan jaminan perlindungan terhadap risiko kesehatan dan biaya rumah sakit yang begitu tinggi, asuransi ini penting untuk dimiliki oleh semua orang tanpa terkecuali. Karena itu, sebelum terlambat, segera ajukan produk asuransi ini agar hidup menjadi lebih aman dan jauh dari rasa khawatir karena mendapat proteksi medis sesuai kebutuhan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here