Ukur Produktivitas Anda dengan RescueTime

rescuetime

Anda mungkin saja mempunyai waktu kerja 8 jam sehari. Tapi berapa lama Anda menghabiskan waktu di situs media sosial atau yang tidak ada hubungannya dengan pekerjaan anda di sela-sela itu? Berhati-hatilah, mungkin saja bos Anda sudah memasang RescueTime di komputer tersebut.

RescueTime adalah servis berbasis web yang dapat menghitung waktu produktivitas kerja di komputer. Awalnya, Anda harus mendaftar terlebih dahulu di situs RescueTime.com. Dari situ Anda akan diarahkan untuk mengunduh bagian dari aplikasi ini agar tersambung ke data di komputer. RecueTime akan mencatat setiap aktivitas yang Anda lakukan pada aplikasi, jendela dan situs yang dikunjungi.

Untuk mengukur produktivitas, Anda harus mengisi dulu kegiatan yang biasa dilakukan dan tingkat produktivitasnya. Tersedia lima tingkatan dari ‘very distracting’ hingga ‘very productive’. Skor  didapatkan dari rata-rata waktu yang dihabiskan pada setiap kegiatan yang telah dikategorikan tersebut.

Layanan di atas dapat Anda peroleh secara gratis. Tapi jika ingin lebih serius melihat tingkat produktivitas Anda maka pilihlah RescueTime Premium. Salah satu layanan tambahannya adalah kendali RescueTime untuk memblokir situs yang mengganggu Anda. Dengan begitu skor produktivitas akan menjadi lebih baik.

Tentu saja RescueTime Premiun tidak gratis. Anda harus membayar US$ 9 per bulan atau US$ 72 per tahun dengan  bonus empat bulan.

Hasil dari perhitungan produktivitas itu dapat dilihat di RescueTime Dashboard. Disajikan ke dalam beberapa grafik, Anda dapat melihat waktu paling produktif harian dan mingguan. Hasil akhir dalam satuan bulan akan menampilkan jumlah produktivitas Anda pada bulan tersebut dan kenaikannya.

Jangan khawatir jika angka tidak mencapai 100%. Rata-rata waktu produktif pengguna RescueTime berkisar di angka 67%. Setidaknya bukan hanya Anda yang diam-diam mengunjungi situs Facebook atau Twitter untuk sekadar update status.

Sayangnya RescueTime tidak bisa mengategorikan kegiatan Anda mengunjungi Facebok sebagai produktif jika anda seorang PR. Atau ketika Anda mengunjungi email yang bercampur dengan pesan pribadi. RescueTime memang didesain untuk mengukur produktivitas hanya berdasarkan berapa lama Anda membuka dan menaruh perhatian pada aplikasi, situs dan jendela tersebut.

Aplikasi ini patut dicoba, terutama jika Anda termotivasi oleh pencapaian yang diraih. RescueTime juga dapat diunduh di Google Play Selamat mencoba!

sumber: pcworld.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.