Kolaborasi Apik Mall of Indonesia Gandeng Selebgram

Sukses dengan gelaran event pada tahun sebelumnya, Mall of Indonesia (MoI) kembali menggelar event Hobbycon untuk kesekian kalinya. Acara tersebut bertujuan untuk menjadi sarana berkumpul para pengunjung – khususnya para komunitas di Tanah Air yang memiliki bermacam hobi. Bertajuk Hobbycon 5.0, pengunjung akan disuguhkan dengan berbagai kegiatan dan tema, mulai dari  Competition, Hobbies, Fashion, Bazaar, Workshop, hingga Talkshow.

Iman Suryadi, Marketing Communications Mall of Indonesia mengatakan, Hobbycon 5.0 sudah dimulai sejak 7 September hingga 4 November 2018. Sebelumnya, pada Hobbycon 5.0 diisi dengan berbagai keseruan. Misalnya, “Hay Day-Panen Buah Lokal” dari 7-16 September 2018. Event Hay Day merupakan wadah komunitas pecinta tanaman buah-buahan dan hydroponik. Selain itu, untuk beauty enthusiast dalam Hobbycon 5.0 ini ada event Beauty Fest, beragam rangkaian kegiatan dihadirkan yaitu Workshop, Beauty Talkshow, dan Bazzar. 

Pre-Loved Selebgram Jadi Daya Tarik

Salah satu rangkaian acara yang menarik adalah Flea Market Selebgram Invasion 2 yang berlangsung dari 5-21 Oktober 2018 setiap Jumat, Sabtu, dan Minggu, bertempat di Atrium Mall of Indonesia. Keseruan yang dihadirkan antara lain ada lebih dari 50 Selebgram/Influencer yang ikut berpartisipasi dan menjual barang-barang fashion pre-loved – seperti baju, tas, aksesoris, sepatu, make-up dan lainnya.

Mengusung tema #Gayagakpakemahal, para pengunjung dapat menemukan beragam koleksi fashion items favorite dengan harga yang sangat terjangkau  mulai dari Rp10 ribu. “Kami melihat antusiasme pengunjung yang datang sangat tinggi, maka Hobbycon 5.0 ini kami kembali menggelar Flea Market Selebgram Invasion dengan menggandeng selebgram yang terdiri Fashion Blogger, Beauty Blogger, dan Influencer,” kata dia yang ditemui dalam gelaran Hobbycon 5.0. Beberapa seleb yang terlibat flea market diantaranya Rangga Smash, Rafael Smash, Cherly Juno ex Cherrybele, hingga Baby Moonella.

 

Ketika disinggung mengenai harga, dia menegaskan bahwa harga yang ditawarkan terbilang terjangkau. Terlebih, selain harga yang miring, pengunjung bisa mendapatkan produk pre-loved yang dimiliki sang idola dengan kualitas yang baik. Hal ini juga diakui oleh Rafael Smash, yang merasa bahwa ajang ini sangat menarik untuk diikuti.

“Saya menjual produk pakaian hingga aksesoris, dengan kisaran harga Rp50 ribu hingga Rp300 ribu. Kebanyakan, produk pakaian bergaya casual dan pre-loved sehabis perform. Rata-rata hanya sekali pakai dan rasanya sayang jika tidak dimanfaatkan kembali,” kata dia yang mengaku bisa mendulang pendapatan hingga puluhan juta rupiah.

Sementara Iman mengungkapkan, dari kesuksesan sebelumnya, ajang ini mampu menarik jumlah pengunjung secara signifikan. Belum lagi, total nilai transaksi yang dihasilkan mampu mencapai ratusan juta rupiah per hari. Untuk itu, strategi komunikasi yang digaungkan tak hanya memanfaatkan channel media sosial selebgram, tapi juga menghadirkan beragam kegiatan.

“Rangkaian kegiatan yang dihadirkan seperti competition, showcase, dan workout. Selain itu, jika beruntung bisa berkesempatan memenangkan hadiah jutaan rupiah dengan total Rp50 juta – lewat K-POP Cover Dance Competition, Kids Crew Competition, Crew Competition dan All Style Freestyle Battle,” ucap Iman.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.