5 Menu Olahan Daging Kambing Terbaik di Yogyakarta

[Reading Time Estimation: 3 minutes]

Yogyakarta kini tidak hanya dikenal sebagai kota gudeg. Yogyakarta kini lebih tepat disebut sebagai surga kuliner karena banyaknya jenis makanan yang berasal dari berbagai daerah berkembang menjadi kuliner yang dicintai oleh khalayak ramai.

Salah satu jenis kuliner yang berkembang pesat di Yogyakarta adalah olahan daging kambing. Para foodies di Traveloka Eats telah menyusun rekomendasi menu daging kambing yang bukan saja tender, tetapi juga lezat dan terjangkau. Berikut ini beberapa menu olahan daging kambing terbaik di Kota Pelajar, Yogyakarta.

  1. Sate Klathak

Sate Klathak telah menjadi ciri khas dari kota gudeg. Sate yang terbuat dari daging kambing muda dengan dibumbui bawang, kemiri, dan garam, kemudian ditusuk menggunakan jari-jari sepeda ini telah menempati posisi yang khusus di hati para karnivora.

Daging kambing yang masih kenyal dengan rasa yang gurih membuat siapapun yang sudah mencobanya selalu ingin menikmatinya lagi. Di Yogyakarta sendiri cukup banyak warung yang menjual sate Klathak. Namun warung yang paling terkenal adalah Sate Klathak Pak Bari dan Sate Klathak Pak Pong, yang keduanya terletak di Jalan Imogiri Bantul.

  1. Tengkleng

Tengkleng adalah sajian tulang dan daging kambing yang sering dihidangkan ketika Idul Adha. Masyarakat yang mendapatkan jatah kambing sering memasaknya menjadi dua pilihan, yaitu sate dan tengkleng. Tengkleng sendiri berbeda dengan tongseng karena kuahnya yang tidak terlalu kental sehingga tidak cepat eneg.

Saat ini, cukup banyak kedai yang menjajakan tengkleng dengan versinya masing-masing. Ada Warung Tengkleng Gajah yang menawarkan tengkleng goreng atau rebus berukuran jumbo, Warung Tengkleng Hohah yang menawarkan tengkleng dengan cita rasa pedas, hingga Warung Tengkleng Bhenjoyo dan Warung Tengkleng Gendheng yang menawarkan tengkleng kuah tanpa santan. Meskipun berbeda-beda, namun seluruhnya tetap nikmat. Tidak perlu bingung dalam memilihnya, cukup sesuaikan dengan selera Anda.

  1. Sate kambing

Yogyakarta memiliki banyak sekali sate kambing dengan cita rasa yang juara. Beberapa kedai sate kambing yang populer di Kota Yogyakarta antara lain Sate Kambing Samirono yang terletak di Jalan Colombo, Sate Pak Jogo yang terletak di Jalan Plumbon, Sate Mbah So di Jalan R. Ronggo, dan Sate Tambak Segaran yang terletak di Jalan Brigjen Katamso.

Kebanyakan sate kambing disajikan dengan bumbu sambal kecap sehingga memiliki rasa manis gurih dengan sedikit sentuhan pedas. Namun bagi Anda yang menginginkan sensasi pedas yang lebih, Sate Petir Pak Nano yang terletak di Jalan Lingkar Selatan adalah pilihan yang tepat. Di kedai ini sate kambing dibakar dengan bumbu kecap lalu ditambahkan irisan cabai rawit yang cukup banyak. Wajar saja apabila disebut sate petir.

  1. Iga kambing bakar

Siapa yang tidak suka iga bakar. Tekstur dagingnya yang lebih tender dan juicy ditambah dengan ekstra kaldu dari tulang iga membuat seporsi iga bakar tidak pernah cukup. Apabila Anda bosan dengan iga sapi bakar, maka ini saatnya mencicipi iga kambing bakar yang mulai menjamur di Kota Yogyakarta.

Apabila Anda ingin mencicipi kelezatan iga kambing bakar yang dipadukan dengan masakan khas Timur Tengah, maka restoran Kampung Arab yang terletak di Jalan Tentara Pelajar wajib Anda kunjungi. Porsinya yang tidak tanggung tanggung dijamin membuat Anda kenyang cukup lama.

  1. Sop Kaki Kambing

Meskipun Sop Kambing adalah kuliner khas Betawi dan Melayu, Sop Kaki Kambing juga diterima dengan baik oleh masyarakat di kota gudeg. Terbukti dengan banyaknya kedai yang menyajikan sop kaki kambing baik untuk sarapan ataupun makan malam.

Apabila Anda menginginkan Sop Kaki Kambing, Yogyakarta memiliki beberapa kedai yang bahkan telah populer hingga ke kalangan artis ibu kota. Beberapa sop kaki kambing yang populer antara lain Sop Kaki Kambing Bang Udin di Jalan Cik Ditiro, Sop Kaki Kambing Bang Doel di Jalan Ring Road Utara, dan Sop Kaki Kambing Tiga Saudara di Jalan Jendral Sudirman.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here