Tips Sukses Membuat Newsroom pada Situs Perusahaan

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

newsroom_1Pentingnya membuat kanal newsroom telah dijelaskan dalam artikel sebelumnya. Namun demikian, ada juga perusahaan yang gagal dalam mengelola kanal ini. Untuk itu, berikut adalah beberapa tips agar perusahaan Anda sukses dalam mengelola newsroom:

1.       Media contact

Banyak yang gagal membuat newsroom karena tidak menyertakan media contact yang jelas. Ini berguna untuk media yang membutuhkan informasi lebih dalam.

2.       Link ke siaran pers

Karena awak media tidak selalu bisa menghadiri undangan Anda, maka ada baiknya mencantumkan link yang merujuk pada siaran pers.

3.       Link ke liputan media

Jangan lupa untuk memberikan link yang menuju berita terbaru seputar perusahaan Anda yang dikabarkan oleh media. Tidak hanya yang Anda tulis, kabar yang media tulis juga akan membantu newsroom Anda tampak netral.

4.       Biodata eksekutif

Beberapa biodata singkat perlu Anda tampilkan, seperti siapa bosnya. Terkadang media ingin mengetahui hal tersebut.

5.       Jadi sosial

Karena penyebaran berita sifatnya sosial, maka pada situs perusahaan Anda juga perlu menjadi sosial. Caranya, yakni dengan mencantumkan link media sosial yang digunakan. Berusaha lebih dekat dengan konsumen di media sosial juga akan membantu situs Anda.

6.       Konten multimedia

Bebeberapa foto serta video beresolusi tinggi juga perlu Anda miliki dan cantumkan pada kolom ini. Itu akan membantu media dalam menyertakan gambar aktivitas perusahaan. Tidak hanya itu, langkah ini juga dinilai dapat meningkatkan kepercayaan, karena yang Anda kabarkan itu memang benar adanya, bukan dibuat-buat.

7.       Studi kasus

Secara rutin, perusahaan pasti melakukan studi kasus dalam jangka waktu tertentu. Tak ada salahnya memamerkan hasilnya dalam newsroom Anda. Hasil studi kasus akan membantu tingkat kepercayaan khalayak terhadap produk Anda, terutama pada perusahaan B2B.

8.       Menampilkan konten blog

Ada baiknya Anda menampilkan segala konten yang sudah Anda publikasikan di blog perusahaan. Mungkin ada beberapa di antaranya yang membuat pers tertarik.

9.       Mudah dicari

Membagi tulisan dalam beberapa kolom yang sesuai dengan pembahasan dan menyertakan fitur search akan berguna ketika media sedang mencari sebuah informasi pada newsroom perusahaan Anda. Kalau tidak mudah ditemukan, kemungkinan media akan langsung pergi dan mencari hal lain.

10.   Kata kunci

Karena newsroom juga berupa tulisan, sama halnya dengan konten marketing lain, maka memaksimalkan kata kunci juga sangat disarankan.

Itulah sepuluh langkah yang perlu Anda terapkan dalam mengelola newsroom pada situs perusahaan Anda.

 

Sumber: PRDaily.com

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here