Kontribusi ERHA Ultimate Volunteer dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan Anak Pemulung di Bantar Gebang

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Membaca adalah jendela dunia yang dapat membuat manusia belajar akan hal baru dan mengetahui sesuatu yang sebelumnya belum diketahui. Membaca menjadi hal penting dan berpengaruh bagi masa depan anak-anak. Kebiasaan membaca ini juga memberikan dampak positif bagi seseorang yang memiliki minat baca yang tinggi, yang dapat mendorong semangat belajar menjadi lebih baik. Namun, di Indonesia, budaya membaca masih sangat memprihatinkan.

Menurut data Program for International Student Assessment (PISA) tahun 2022, Indonesia masih berada pada peringkat 68 dengan skor Matematika (379), Sains (398), dan Membaca (371), yang menunjukkan penurunan rata-rata skor literasi sebanyak 18 poin dibandingkan periode sebelumnya.

Hal ini memicu Erha Ultimate sebagai Perusahaan DermaBeauty terkemuka di Indonesia untuk menggerakkan Volunteer-nya, baik dari Karyawan Internal maupun Komunitasnya, dalam membantu meningkatkan literasi anak-anak pemulung di Bantar Gebang dengan Program Berkarya Bercerita.

Berkarya Bercerita adalah program yang digagas oleh Erha Ultimate untuk membantu meningkatkan pemerataan dan literasi anak-anak dengan mengajak mereka membaca bersama selama 30 menit dan menceritakan kembali intisari buku yang dibaca. Program ini rutin dilakukan oleh ERHA Ultimate bersama para volunteer sejak tahun 2022 lalu. Program ini kembali diadakan di Taman Baca Jendela Dunia Arya Noble Group di Bantar Gebang dengan harapan dapat membangkitkan semangat membaca anak-anak dalam keseharian mereka.

Oemar Saputra, Head of CSR & Corporate Relations Arya Noble Group (ERHA), menjelaskan, bahwa literasi adalah kunci untuk membuka pintu menuju pengetahuan dan peluang. Melalui Program Berkarya Bercerita ini, mereka berharap dapat membantu meringankan beban para Guru untuk selalu mengingatkan anak-anak agar selalu menjaga semangat membaca.

Dengan kondisi mayoritas anak-anak pemulung di Bantar Gebang, diharapkan program ini dapat mendorong mereka untuk membaca dan menulis lebih aktif, sehingga di masa depan mereka dapat memberikan kebermanfaatan bagi orang di sekitarnya.

Program ini tidak hanya mengajak anak-anak membaca dan menulis, tetapi juga menitipkan pesan dari para volunteer kepada anak-anak untuk selalu menjadi anak-anak yang “hebat” di masa depan agar dapat menjadi inspirasi bagi generasi selanjutnya dengan karya-karya yang mereka hasilkan.

Lebih dari dua puluh volunteer Erha Ultimate berpartisipasi dalam program Berkarya Bercerita ini untuk menginspirasi anak-anak pemulung di Bantar Gebang. Salah satu contoh inspiratif adalah kisah Raffa, seorang anak kelas empat SD yang bercita-cita menjadi dokter. Meskipun rumahnya terbakar pada akhir tahun 2023 dan mengalami kesulitan ekonomi, Raffa tetap bersemangat untuk mewujudkan mimpinya. Program Berkarya Bercerita memberikan harapan bagi anak-anak seperti Raffa untuk meraih mimpi mereka meskipun dalam kondisi sulit.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here