Kantor Regional Hong Kong Tourism Board di Singapura Tunjuk Klareco Communications Jadi Agensi Public Relations untuk Indonesia

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Kantor regional Hong Kong Tourism Board (HKTB) di Singapura telah menunjuk Klareco Communications sebagai agensi Public Relations (PR) di Indonesia untuk jangka waktu selama dua tahun, terhitung mulai 15 Juli 2022 hingga 14 Juli 2024. Klareco Communications akan bekerja sama dengan kantor HKTB di Singapura untuk mempromosikan pariwisata Hong Kong dan  mempertahankan daya tarik destinasinya.

hongkong tourism board

Klareco Communications akan bekerja sama dengan HKTB untuk tiga agenda utama di Indonesia termasuk Art & Culture Tourism, Green Tourism, dan Indulge in Hong Kong, sebuah program khusus untuk mempromosikan penawaran mewah dan pengalaman yang memanjakan di Hong Kong.

HKTB baru-baru ini meluncurkan kampanye global, ‘Arts in Hong Kong’, sebagai upaya Hong Kong untuk menunjukkan daya tarik kota yang luar biasa dan abadi sebagai pusat seni dan budaya. Sebagai perpanjangan dari kampanye ini, HKTB telah berkolaborasi dengan beberapa seniman Indonesia dari berbagai genre untuk menciptakan karya seni menarik yang terinspirasi dari Hong Kong yang dapat dinantikan oleh wisatawan Indonesia.

Regional Director Southeast Asia HKTB, Raymond Chan, mengatakan “Hong Kong memiliki banyak perkembangan pariwisata baru dalam tiga tahun terakhir, seperti pembukaan kembali Hong Kong Museum of Art, pembukaan West Kowloon Cultural District, termasuk M+ dan Hong Kong Palace Museum, dan banyak lagi. Kami berharap dapat bekerja sama dengan Klareco dalam mempromosikan pengalaman baru tersebut kepada wisatawan Indonesia.”

“Klareco Communications menunjukkan pengalaman dan pemahaman mendalam tentang preferensi pariwisata Indonesia. Kami yakin tim Klareco Communications Indonesia akan membawa kreativitas dan pengalaman mereka untuk meningkatkan citra Hong Kong secara keseluruhan di Indonesia,” tambah Raymond Chan.

CEO & Co-founder Klareco Communications, Ang Shih-Huei, mengatakan “Kami merasa terhormat dipercaya oleh Hong Kong Tourism Board untuk memperkenalkan cerita otentik dan pengalaman baru di Hong Kong kepada wisatawan Indonesia. Kebangkitan sektor pariwisata adalah salah satu tantangan paling menarik di era pascapandemi dan kami berharap dapat bekerja sama dengan kantor HKTB di Singapura untuk mempromosikan penawaran baru di Hong Kong yang menunggu untuk ditemukan dan dinikmati oleh wisatawan Indonesia.”

Kantor HKTB di Singapura dan Klareco akan mengerjakan rangkaian rencana strategis sebagai bagian dari rencana kebangkitan pariwisata Hong Kong untuk pasar Indonesia. Dengan harapan, wisatawan Indonesia dapat terinspirasi dan mengunjungi kembali Hong Kong ketika perbatasan dibuka kembali.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.