Belum Resmi Dirilis, Ruko Loka 65 BSD City Sudah Habis Terjual

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.idBerita Properti | Properti masih menarik menjadi pilihan investasi. Lantaran harganya selalu naik dan tidak tergerus inflasi, sehingga berinvestasi properti memiliki tingkat resiko yang kecil dan aman.

Faktanya, meski dihadapkan dengan pandemi Covid-19, investasi properti masih menjadi investasi jangka panjang yang menguntungkan. Terlihat dari masih tingginya antusias konsumen dalam membeli properti, termasuk membeli rumah toko (ruko) Loka 65 yang ditawarkan Sinar Mas Land.

Uniknya lagi, seluruh ruko sebanyak 65 unit habis terjual sebelum Sinar Mas Land merilis secara resmi. Baru sebatas teaser atau pemasaran lewat media sosial dan umbul-umbul.

Fenomena tersebut setidaknya menandakan, properti masih menjadi instrumen investasi yang diminati masyarakat. “Ruko dua lantai di BSD City ini ditawarkan mulai harga Rp1,2 miliar dan sangat cocok untuk dijadikan sebagai kafe, salon, toko kue, atau jenis usaha lain,” sebut Anna Budiman, CEO Commercial BSD Sinar Mas Land.

Penjualan ruko sebanyak 65 unit dalam waktu singkat tersebut tidak lepas dari konsep yang diusung yaitu hype community complex. Dengan konsep ini, ruko diharapkan menjadi meeting point atau tempat berkumpul kawula muda.

Baca juga: Ruko Tahap 2 Pasar Modern Timur BSD Dipasarkan Mulai Rp3,36 Miliar

Hal ini sesuai dengan potensi pasar ruko, dimana diperkirakan ada sekitar 74 ribu anak muda dengan rentang usia mulai dari 18 sampai 30 tahun dalam radius 1,6 kilometer di sekitar ruko.

“Ruko Loka 65 mengusung minimalist dynamic yang kini menjadi salah satu desain favorit para kaum milenial,” terang Anna.

Selain itu, lokasi Loka 65 cukup strategis karena dekat dengan berbagai area, yakni kawasan hunian klaster Anggrek yang padat penghuni, sekolah dan universitas, rumah sakit, pusat  kuliner dan belanja, daerah bisnis dan perkantoran.

Konsumen dapat memiliki unit di Loka 65 dengan cara pembayaran hard cash, cicil bertahap ke developer, dan KPR dengan uang muka (down payment/DP) sebesar 15% yang dapat dicicil 15 kali.

Melihat animo pasar yang masih ingin mencari ruko dengan harga berkisar Rp1,5 miliar, Sinar Mas Land akan segera meluncurkan kembali ruko serupa dengan lokasi yang tidak kalah menarik di kawasan BSD City.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing dan Berita Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here