Sukses di Eropa, OYO Siap Luncurkan 50 Vacation Homes di Indonesia

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

OYO Holiday Homes Bali hadir untuk mendukung target Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang menyasar 3,5-7,4 juta wisatawan mancanegara, serta 1,2-1,4 miliar pergerakan perjalanan wisatawan domestik

Marketing.co.id – Berita Marketing | OYO, platform akomodasi global terkemuka di dunia, mengumumkan rencananya untuk meluncurkan 50 Vacation Homes di Asia Tenggara. Vacation Homes perdana di Indonesia rencananya akan berada di Pulau Dewata, Bali.

Bali dipilih sebagai lokasi pertama diluncurkannya brand Vacation Homes karena turut menjadi salah satu penopang target kunjungan wisatawan. Tentunya, penerapan standarisasi, keamanan, dan kenyamanan akan berkontribusi pada industri pariwisata yang terus berkembang di Bali. Brand baru Vacation Homes ini  akan hadir di wilayah dengan potensi wisata di Bali seperti Canggu, Ubud, Seminyak, Nusa Dua dan Jimbaran.

Vacation Homes Bali akan mencakup model akomodasi seperti Villa, dan Cottage yang dilengkapi dengan fasilitas premium seperti kolam renang, restoran, dan yang pasti para wisatawan akan disuguhkan dengan keindahan wisata di Indonesia.

Melalui konsistensi kualitas serta tingkat kenyamanan dan fasilitas premium, Brand Vacation Homes ini selaras dengan target Pemerintah Provinsi Bali yang menargetkan 4.5 juta kunjungan wisatawan selama tahun 2023. Upaya untuk memperluas jaringan Vacation Homes di Indonesia juga menjadi fokus OYO dalam mendukung target Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang menyasar 3,5-7,4 juta wisatawan mancanegara, serta 1,2-1,4 miliar pergerakan perjalanan wisatawan domestik.

Country Stock and Flow OYO Indonesia Hendro Tan mengatakan, Vacation Homes Bali menjadi salah strategi OYO di tengah tren pariwisata yang semakin berkembang. “Solusi yang kami berikan melalui teknologi, kemudahan operasional, transformasi memainkan peran utama dalam mendorong kesuksesan OYO untuk berupaya meningkatkan kualitas akomodasi premium bagi wisatawan,” ujarnya.

Bermula pada 2019, OYO Vacation Homes menandai perjalanannya di Eropa dengan berfokus memberikan pilihan dan pengalaman terbaik kepada para tamu dari seluruh dunia yang berkunjung ke benua biru tersebut. OYO Vacation Homes kini telah berhasil menjajaki destinasi liburan populer di Italia, Spanyol, Kroasia, Perancis, dan Denmark.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here