Sign in
  • MARKETING
  • UMKM
  • INDEX
    • TOP BRAND INDEX
    • SOCIAL MEDIA INDEX
    • DIGITAL MARKETING INDEX
    • TOP DIGITAL COMPANY INDEX
  • FINANCIAL SERVICES
  • DIGITAL & TECHNO
  • LIFESTYLE
  • INTERNASIONAL
  • CONSUMER GOODS
  • OTOMOTIF
  • PROPERTY & RETAIL
  • GALLERY
Sign in
Welcome!Log into your account
Forgot your password?
Password recovery
Recover your password
Search
LogoNewsPaper
Sign in
Welcome! Log into your account
Forgot your password? Get help
Password recovery
Recover your password
A password will be e-mailed to you.
Tuesday, September 2, 2025
Sign in / Join
  • Tentang Kami
  • Info Berlangganan
  • Pemasangan Iklan
  • Hubungi Kami
Facebook
Instagram
Twitter
Youtube
  • MARKETING
  • UMKM
  • INDEX
    • TOP BRAND INDEX
    • SOCIAL MEDIA INDEX
    • DIGITAL MARKETING INDEX
    • TOP DIGITAL COMPANY INDEX
  • FINANCIAL SERVICES
  • DIGITAL & TECHNO
  • LIFESTYLE
  • INTERNASIONAL
  • CONSUMER GOODS
  • OTOMOTIF
  • PROPERTY & RETAIL
  • GALLERY
More
    LogoNewsPaperthe art of publishing
    Home MARKETING Setelah Malaysia, Layanan Daftar Haji Online Bank Muamalat Hadir di Hong Kong
    • MARKETING

    Setelah Malaysia, Layanan Daftar Haji Online Bank Muamalat Hadir di Hong Kong

    By
    Cecep Supriadi
    -
    October 23, 2023
    0
    bank muamalat
    illustrasi prosesi ibadah haji
    [Reading Time Estimation: 2 minutes]
    BPKH dan Bank Muamalat sediakan layanan haji online untuk diaspora Indonesia di Hong Kong
    Direktur Utama Bank Muamalat Indra Falatehan

    BPKH menggandeng Bank Muamalat menyediakan layanan daftar haji online untuk warga Indonesia di Hong Kong

    Marketing.co.id – Berita Marketing | PT Bank Muamalat terus memperluas layanan pendaftaran hajinya. Setelah sukses menyediakan layanan pendaftaran haji secara online bagi diaspora Indonesia yang ada di Malaysia, kali ini pionir bank syariah di Tanah Air ini meresmikan layanan serupa untuk diaspora Indonesia di Hong Kong.

    Direktur Utama Bank Muamalat Indra Falatehan mengatakan bahwa diaspora Indonesia di kedua negara ini sudah bisa membuka Rekening Tabungan Jemaah Haji (RTJH), dan pembayaran setoran awal porsi haji regular melalui aplikasi Muamalat DIN.

    Hal ini disampaikan Indra dalam silaturahmi dengan perwakilan diaspora Indonesia di Hong Kong belum lama ini yang dihadiri Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief dan Anggota Badan Pelaksana Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) Harry Alexander.

    Melalui sinergi dengan Kementerian Agama dan BPKH, Bank Muamalat siap mengakomodir kebutuhan pendaftaran haji diaspora Indonesia yang ada di Hong Kong. Calon jemaah haji Indonesia di Hong Kong sangat potensial mengingat jumlah pekerja migran yang berasal dari Indonesia di sana cukup besar. “Potensi tersebut akan kami maksimalkan dengan memberikan kemudahan pendaftaran haji cukup melalui smartphone,” ujar Indra.

    Harry menjelaskan bahwa Pemerintah, BPKH, dan Bank Muamalat memberikan perhatian serius kepada Warga Negara Indonesia yang berada di Hong Kong untuk melaksanakan ibadah haji sebagai implementasi dari perwujudan hak diaspora Indonesia di luar negeri.

    Menurut Harry, BPKH hadir bersama Kementerian Agama untuk memberikan pelayanan dan kemudahan bagi jemaah haji juga yang berasal dari diaspora Indonesia sebagai bentuk implementasi dari UUD 45 Pasal 29 ayat 2 dimana Negara menjamin kemerdekaan setiap orang memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya itu, dan salah satunya adalah pelaksanaan ibadah haji bagi umat Islam.

    Kementerian Agama sangat mengapresiasi dan mendukung langkah BPKH dan Bank Muamalat dalam melayani diaspora Indonesia di Hong Kong untuk berhaji. “Tidak ada kata lain, ikut berniat juga dengan cara mendaftar haji. Kalo masalah uang dapat kembali kapan saja, bisa digunakan oleh keluarga kita, putera atau puteri kita, tapi niat kita tetap utuh,” ujar Hilman.

    Aplikasi BPKH Virtual Account (BPKH VA) telah terhubung dengan aplikasi Muamalat DIN. Melalui sinergi ini, calon jemaah haji baik nasabah Bank Muamalat maupun non-nasabah dapat menggunakan menu Bank Haji di Muamalat DIN untuk melihat nilai manfaat setoran haji terkini.

    Bank Muamalat juga memiliki produk perbankan bagi masyarakat yang ingin merencanakan ibadah haji bernama Tabungan iB Hijrah Haji. Masyarakat dapat mempersiapkan langkah “Haji Anak Hebat” dengan tabungan iB Hijrah Haji ini, sehingga putra-putrinya dapat menabung sejak dini dan dapat beribadah dengan kondisi prima di usia muda.

    • TAGS
    • Aplikasi BPKH Virtual Account
    • aplikasi muamalat DIN
    • bank muamalat
    • BPKH
    • Diaspora Indonesia
    • Kementerian Agama
    • Layanan Pendaftaran Haji di Hong Kong
    • prime
    • TKI
    • TKW
    Previous articleSaingi Mixue, WEDRINK Siapkan 300+ Outlet Baru
    Next articleBank QNB Indonesia Luncurkan First Starter untuk Nasabah Prioritas
    Cecep Supriadi
    Cecep Supriadi
    https://marketing.co.id/
    Facebook

    LEAVE A REPLY Cancel reply

    Log in to leave a comment

    Free Download

    Edisi AGUSTUS 2025

    Free e-Magz! Click here to Download!

    Edisi Cetak (Rp50.000) bisa dibeli di Tokopedia.

    TERKINI

    • Melalui LazMom Lazada Bertekad Berantas Produk Palsu di Kategori Ibu & Bayi September 1, 2025
    • Antisipasi Dampak Gelombang Demo di Berbagai Kota, Grab Lindungi Mitranya dengan GERCEP September 1, 2025
    • Jawab Keresahan Pekerja Soal Biaya Hidup: Perusahaan Perlu Meninjau Ulang Paket Kompensasi September 1, 2025
    • Hasil Survei TOP BRAND INDEX 2025 FASE – 2 September 1, 2025
    • Cara Menarik Pelanggan Secara Alami, Berhenti Mengejar Pelanggan! September 1, 2025
    • Outlook 2026: Human Factor Jadi PR Besar Dunia Cybersecurity September 1, 2025
    • Daftar Lengkap Pemenang Top Brand 100 September 1, 2025
    • WINCheez Grand Baking Demo Terbesar di Jawa Barat Diselenggarakan di Kota Cirebon September 1, 2025
    • Jaga Kepercayaan Konsumen, WIKA Water Heater Raih Top Brand Award 2025 September 1, 2025
    • 5 Pelajaran Integrated Marketing Concept dari Almaz Fried Chicken September 1, 2025

    EDITOR PICKS

    Lewat ASSA 2025, Acer Indonesia Pacu Percepatan Transformasi Digital Pendidikan di Semua Jenjang

    August 28, 2025

    Penjualan Sepeda Listrik merek United dan Genio Laris Manis, Laba BIKE Terangkat 40%

    August 31, 2025

    Marina Beauty Journey 2025 Nobatkan 20 Bintang Marina, Kuatkan Semangat #EmpowerYourShine

    August 28, 2025

    POPULAR POSTS

    Usia 21, Hypermart Perbarui Citra dan Pengalaman Belanja

    August 29, 2025

    Cara Menarik Pelanggan Secara Alami, Berhenti Mengejar Pelanggan!

    September 1, 2025

    LeichtMix Gaungkan Semangat Gotong Royong #BersamaMembangunTanahAir

    August 28, 2025

    Free Download

    Edisi SEPTEMBER 2025

    Free e-Magz! Click here to Download!

    Edisi Cetak (Rp50.000) bisa dibeli di Tokopedia.

    Logo Marketing.co.id

    ABOUT US

    Marketing.co.id adalah sebuah portal berita dan info marketing yang mengusung tagline Portal Berita Marketing & Bisnis No. 1 bertujuan sebagai sarana berbagi informasi, belajar, diskusi, serta sharing tentang dunia marketing.

    Email: redaksi@marketing.co.id
    Email: redaksi@majalahmarketing.com
    WhatsApp: 0811 1922 9999

    FOLLOW US

    Facebook
    Instagram
    Twitter
    Youtube

    © marketing.co.id | 2025

    • Tentang Kami
    • Info Berlangganan
    • Pemasangan Iklan
    • Hubungi Kami