Pemerintah Anggarkan Rp13 Triliun untuk Penguatan Digital

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.id  – Berita UMKM | Menteri Koordinator Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto menekankan pentingnya digitalisasi UMKM  untuk mendukung transformasi ekonomi berbasis digital sebagai salah satu agenda utama Presidensi G20 Indonesia. Airlangga menyampaikan hal tersebut  pada  Kuliah Umum dan Diskusi Panel Digitalisasi UMKM: Daya Dorong Ekosistem Digital & Demokratisasi Ekonomi Indonesia. Acara ini diselenggarakan oleh Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Indonesia Fintech Society (IFSoc)secara hybrid pada Selasa, 8 Maret 2022
Lebih jauh Airlangga mengatakan, pada tahun 2022 ini, pemerintah telah menganggarkan Rp455,62 triliun dalam Program Penanganan Covid dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PC-PEN) untuk tahun 2022. Anggaran tersebut terdiri dari klaster kesehatan sebesar Rp122,5 triliun, perlindungan masyarakat sebesar Rp154,8 triliun dan klaster penguatan pemulihan ekonomi nasional sebesar Rp178,3 triliun.
“Untuk penguatan digital, pemerintah mengalokasikan Rp13 triliun dari PEN 2022 untuk mempercepat pembangunan infrastruktur digital, termasuk di sejumlah destinasi prioritas. Harapannya, semakin banyak UMKM di berbagai wilayah prioritas dapat masuk ke dalam ekosistem digital dan menjadi pondasi yang penting untuk pemulihan ekonomi nasional,” kata Airlangga di acara tersebut.
Ketua Indonesia Fintech Society (IFSoc), Mirza Adityaswara, mengupas pentingnya kolaborasi sebagai kunci terbentuknya ekosistem ekonomi berkelanjutan serta pemerataan kesejahteraan. Di sisi lain, digitalisasi menjadi syarat mutlak transformasi UMKM. Data OJK menemukan, bahwa semakin banyak pelaku UMKM yang memanfaatkan platform securities crowdfunding (SCF) untuk mencari modal, mencapai Rp406,5 miliar.
“Untuk itu, pendekatan kolaboratif perlu dikedepankan, sehingga kontribusi ekosistem digital dapat dioptimalkan sebagai motor tercapainya inklusi keuangan serta pemanfaatan teknologi yang berkelanjutan bagi UMKM. Transformasi digital tidak hanya membawa lebih banyak UMKM ke dalam ekosistem digital, tetapi juga membuka akses keuangan lebih luas,” kata Mirza.
Baca juga: Startup Atur Toko Targetkan Pendanaan Series A di 2022
Hal ini dibenarkan Pendiri CORE Indonesia dan anggota Steering Committee IFSoc, Hendri Saparini Ph.D., yang menyebutkan digitalisasi telah menyelamatkan Indonesia selama pandemi serta membuat peluang untuk tumbuh lebih inklusif. Di tengah terbatasnya mobilitas masyarakat selama pandemi COVID-19, konsumsi rumah tangga tetap menjadi salah satu penyumbang terbesar pertumbuhan ekonomi nasional. Pada tahun 2021 konsumsi rumah tangga hanya bisa bertumbuh sebesar 2,02 persen, masih di bawah capaian sebelum pandemi yakni sebesar 5 persen.
“Digitalisasi membantu UMKM untuk terus bergerak di tengah pemulihan ekonomi nasional. Masyarakat dapat dengan mudah berbelanja di UMKM berkat adanya platform digital. Pemerintah Indonesia perlu terus mendorong investasi skala kecil menengah sebagai upaya menciptakan lapangan pekerjaan. Hal ini bisa dilakukan untuk menjaga daya beli masyarakat hingga UMKM dapat terus bergerak dan naik kelas,” tutur Hendri.
Baca juga: Pentingnya Digitalisasi UMKM Bagi Perekonomian Indonesia

Kuliah Umum dan Diskusi Panel Digitalisasi UMKM
Kuliah Umum dan Diskusi Panel Digitalisasi UMKM: Daya Dorong Ekosistem Digital & Demokratisasi Ekonomi Indonesia

Menyoroti dampak perkembangan ekonomi digital dari sisi kompetensi sumber daya manusia, Guru Besar FEB UGM Prof. Dr. R. Agus Sartono menjelaskan, Era digital menumbuhkan dan memeratakan ekonomi Jawa dan non-Jawa. Saat ini kita dapat melihat bagaimana seorang Ibu Rumah Tangga tetap bisa mendapat penghasilan walau hanya di rumah berkat platform digital.
“Untuk itu, sumber daya manusia (SDM) menjadi sangat krusial agar masyarakat dan UKM Indonesia mendapatkan manfaat maksimal dari hadirnya berbagai perusahaan teknologi. Kurikulum UGM terus beradaptasi agar dapat mencetak SDM-SDM untuk menjadi pelaku di era digital,” pungkasnya.
 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here