Makanan yang Tingkatkan Daya Ingat

Kemampuan daya inmakangat akan menurun seiring bertambahnya usia. Ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk menjaga daya ingat kita dalam kondisi prima. Rajin membaca adalah salah satu cara untuk menjaga daya ingat prima. Cara lainnya adalah dengan meningkatkan konsumsi makanan sehat.

Berikut adalah beberapa jenis makanan yang mampu meningkatkan dan menjaga daya ingat agar tetap prima.

Ikan Teri

Ikan teri ternyata berguna untuk membantu daya ingat. Makanan ini membantu Anda berpikir lebih jelas, memperbaiki daya ingat, dan membantu kemampuan memecahkan masalah.

Bonus, makanan ini juga mampu membantu kecantikan, karena mengandung dimethylaminoethanol  atau DMAE. Zat ini membantu kekuatan otot dan mencegah otot menjadi kendur.

Bluberi

Buah ini mampu memperbaiki daya ingat. Kandungan fitokimia yang penting dalam bluberi mencegah hilangnya sel-sel dopamin, yang biasanya terjadi dalam proses penuaan. Hal in mencegah otak mengalami penuaan dan meningkatkan produksi energi otak serta menjaga fungsi otak tetap optimal.

Kayu manis

Rempah yang satu merupakan pendamping yang lezat bila ditaburkan dalam coklat panas. Tapi selain itu, kayu manis juga melawan infeksi, mencegah pembentukan kerutan dan memblok penyakit yang mempercepat penuaan yang dapat menggangu daya ingat. Aroma kayu manis juga meningkatkan proses kognitif dalam otak, sehingga memperbaiki daya ingat dan daya fokus.

Salmon

Berdasarkan studi terbaru, salmon mengandung lemak sehat seperti asam lemak omega-3 yang terbukti penting bagi kelangsungan daya ingat sehat. Selain itu, salmon juga baik untuk memperbaiki mood, melawan depresi, memberikan kulit yang bercahaya dan meningkatkan kemampuan otak.

Minyak Olive Ekstra-Virgin

Minyak ini tidak hanya baik untuk kulit dan tubuh, tapi juga untuk otak. Minyak ini berfungsi sebagai pembawa vitamin, seperti vitamin A, D E, dan K yang penting bagi otak. Tidak hanya itu, minyak ini juga bermanfaat sebagai anti  radang dan penstabil gula darah. Lebih baik pilih minyak olive ekstra-virgin yang organik dan nikmati keuntungan yang diberikan oleh minyak ini.

Jadi, ayo tingkatkan konsumsi makanan di atas agar daya ingat dan kinerja otak Anda menjadi lebih baik lagi.

Sumber: http://www.beautylish.com/a/vcvms/five-memory-boosting-foods

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here