J&T Super Seller, Kompetisi dan Inkubator Bisnis Berhadiah 380 Juta Rupiah untuk Mahasiswa

[Reading Time Estimation: 3 minutes]

Marketing.co.id – Portal Berita UMKM | Program inkubasi bisnis untuk UMKM rupanya tidak hanya menjadi miliki perusahaan teknologi atau e-commerce. Perusahaan pengiriman juga tidak mau ketinggalan dalam inisiatif tersebut. J&T Express yang memposisikan sebagai merek pengiriman bisnis online UMKM di Indonesia menghadirkan program J&T Super Seller.

J&T Super Seller merupakan program kompetisi sekaligus inkubator bisnis untuk mendukung usaha UMKM di level mahasiswa. Program yang akan diadakan pada Maret- Agustus 2021 ini dilakukan secara virtual, dimana setiap peserta terpilih akan langsung mendapatkan modal pengembangan usaha 10 juta per bulan selama kompetisi berlangsung. Total hadiah dalam program ini adalah pengembangan modal usaha dengan total 380juta rupiah.

Herline Septia, Brand Manager J&T Express Indonesia menegaskan, program J&T Super Seller merupakan bentuk dukungan dari J&T Express kepada pengusaha muda di Indonesia untuk meningkatkan keberhasilan pengembangan bisnisnya, khususnya ditengah pandemi saat ini.

Baca juga: Generasi Baru Pengusaha Muda Indonesia Tak Lagi Andalkan Model Bisnis Keluarga

“Harapan kami dengan adanya pendanaan sejak masa kompetisi dimulai dapat memfasilitasi apa yang menjadi kendala para pengusaha muda dalam pengelolaan bisnisnya seperti biaya pemasaran serta pengembangan produk. Kami juga menghadirkan pakar bisnis untuk memberi pembekalan sebagai arahan bagi peserta dalam kompetisi ini,”ujar Herline.

Program J&T Super Seller mendapat dukungan dari Kementrian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah. Kementerian ini sangat mengapresiasi program inkubator bisnis yang diperuntukan bagi UMKM karena dapat membangun jiwa kewirausahaan yang kreatif dan business sustainability.

“Program inkubator seperti ini diperlukan supaya UMKM sudah siap untuk bertumbuh ketika pangsa pasar sudah membaik,” ujar Adi Daen Fahmidari Kepala Bidang Pendampingan Usaha – Asisten Deputi Konsultasi Bisnis dan Pendampingan, Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah.

Untuk menarik minat generasi milenial, J&T Express menunjuk content creator sekaligus pengusaha muda Arief Muhammad sebagai ikon program J&T Super Seller.

“Senang sekali saya dapat kembali bekerjasama dengan J&T Express dan menjadi bagian dari J&T Super Seller untuk mendukung pengembangan bisnis anak muda, serta menyebarkan semangat sukses di usia muda. Saya harap dengan program ini banyak mahasiswa yang semakin terdorong untuk mengembangkan bisnisnya, sehingga semakin jeli dalam melihat momen kesuksesan dan tren yang sedang berlangsung,” ujar Arief.

J&T Super Seller
Sesi Pemaparan Pembicara dari Arief Muhammad, Brand Icon J&T Super Seller

Untuk mengikuti program tersebut, mahasiswa tidak dipungut biaya. Pendaftaran serta informasi lengkap mengenai J&T Super Seller dapat mengakses www.jntsuperseller.com.

Produk bisnis yang dilombakan harus berwujud dan tangible. Produk bisnis dalam bentuk jasa, tidak berwujud atau intangible, barang imitasi, produk tidak berlisensi BPOM, dan tidak berstandar SNI tidak dapat mengikuti kompetisi ini.

Baca juga: 5 Bisnis Online yang Tren di Era Pandemi Covid-19

Tak hanya program kompetisi bisnis dan inkubator bisnis, J&T Express juga akan menyelenggarakan program pembuka J&T Super Seller yaitu J&T Youngpreneur. Program seminar ini dilaksanakan dengan konsep hybrid offline dan online. Sejumlah pengusaha muda muda sukses di bidangnya dihadirkan untuk memotivasi semangat para calon entrepreuner muda di di 10 kota di Indonesia yaitu Medan, Palembang, Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Depok, Bali, Banjarmasin, Makassar, Samarinda

Program J&T Youngpreneur  tahun ini diselenggarakan pada 8 Maret – 8 April 2021 dengan mengunjungi 10 kampus di 10 kota tersebut. “Melihat antusiasme yang ada dan kesuksesan event ini sebelumnya di tahun 2018 dan 2019, kami kembali menyelenggarakan acara ini dengan menyesuaikan kondisi saat ini, sehingga walau ruang gerak mobilitas terbatas namun generasi milenial tetap mendapatkan edukasi kewirausahaan,” tutup Herline.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketig & Berita Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here