IIMS 2016: Mobil Berbasis Android dan Games Bikin Gemes

Mobil Berbasis Android di iims 2016Rugi rasanya jika tidak menyambangi booth IIMS Electric Car Show di pameran otomotif akbar Indonesia International Motor Show (IIMS) 2016 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, 7-17 April.

Di situ terletak masa depan industri dalam negeri Indonesia berupa 6 unit mobil listrik karya murni para mahasiswa Indonesia.

Ada Arjuna buatan anak-anak Universitas Gajah Mada Yogyakarta yang telah meraih 7 trofi di 7 ajang kompetisi berbeda.

Ada Kujang 193 made in Universitas Pasundan Bandung yang merupakan generasi ketiga sejak kali pertama dibuat pada 2012 dan telah menyabet 10 penghargaan.

Menyusul kemudian Tarusbawa bikinan anak-anak ITENAS Bandung yang tampil unik dengan menggunakan roda sepeda agar lebih ringan dan lebih mudah bermanuver.

Dan, dilengkapi oleh P-Elcar dari Politeknik Negeri Bandung (Polban), Blue Warrior dari Politeknik Negeri Jakarta, dan Kaliurang Unisi Generasi 2 persembahan Universitas Islam Indonesia (Unisi) Yogyakarta.

salah satu mobil iims 2016Semuanya tampil menawan dan futuristik. Namun, yang lebih menggoda perhatian adalah karya anak kampus Unisi.

Bukan hanya karena tampilan mentereng, data teknis yang lengkap, dan dimensi yang lebih besar, tapi juga  karena mengusung kombinasi teknologi elektrik dengan perangkat Android.

 Intinya, sistem operasional mobil listrik mereka bisa diatur dan dikontrol melalui perangkat handphone berbasis Android. 

Satu hal yang terbilang terobosan bagus. Penasaran? Silakan datang ke Hall C dan temukan mereka.

Para jenius muda dari kampus masing-masing siap memberikan informasi seutuhnya kepada pengunjung.

Tentunya, anak-anak muda calon teknokrat masa depan ini juga siap menerima pihak-pihak industri otomotif yang ingin memanfaatkan teknologi yang mereka kembangkan.

Ini perlu, mengingat tren otomotif masa depan yang terus bergerak ke produksi mobil hemat energi dan ramah lingkungan dan telah mulai diproduksi massal di beberapa negara maju.

 Indonesia pun melalui program Kementerian Perindustrian terus mendorong upaya mengurangi gas buang dari industri otomotifnya.

salah satu mobil listrik karya mahasiswa di iims 2016Jadi, kalau  dalam acara pembukaan IIMS pada Kamis (7/4) lalu Wapres RI H. Jusuf Kalla berpesan agar IIMS 2016 melahirkan inovasi baru, maka salah satu jawabannya adalah apa yang dipersembahkan anak-anak kampus ini dalam ajang IIMS Electric Car Show.

Inovasi lain ada di kancah IIMS Funtomotive yang sejak tahun lalu menjadi lahan kreatif para pemuda pecinta games.

Kalau tahun lalu bentuk game-nya memindahkan mobil ke ajang pameran, tahun ini dikonsep dengan gaya race.

Bikin gemes karena semua peserta lomba dituntut adu kencang mencapai garis finish, meliuk di antara sejumlah handycap.

Para gamemania yang penasaran, silakan daftar gratis karena kompetisi berlangsung saban hari dan babak finalnya berlangsung 17 April.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here