1-4-14 Hari Marketing Indonesia (HAMARI) Diresmikan Oleh Marie Elka Pangestu

[Reading Time Estimation: 2 minutes]
Pencanangan Hari Marketing Indonesia (HAMARI) secara resmi oleh Menteri Marie E Pangestu

Hari Marketing Indonesia (HAMARI)  telah resmi dicanangkan pada hari ini, Selasa, 14 April 2014.  Rencananya hari ini akan menjadi peringatan bagi para pelaku marketing nasional.

Hamari di resmikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Mari Elka Pangestu. Acara berlangsung cukup meriah karena dihadiri oleh para pelaku bisnis dan marketing dari segala bidang. Tidak hanya itu, berbagai organisasi pun ikut harir untuk mencanangkan Hari Marketing Indonesia, antara lain APRINDO, GAPMMI, serta APPBI.

Bukan tanpa alasan acara yang berlangsung di Balairung Soesilo Soedarman Gedung Sapta Pesona Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI itu dicetuskan. Menurut pihak penyelenggara, Indonesia memiliki potensi yang yang besar untuk menjadi kekuatan ekonomi dunia. Pasalnya, Indonesia memiliki sumber daya yang luar biasa, mulai dari kekayaan alam, budaya, maupun kreativitas masyarkatnya.

Untuk itulah HAMARI dicanangkan, agar pelaku bisnis dan marketing tetap semangat untuk melakukan aksi marketing dan branding.

HAMARI juga diharapkan semakin memeperkuat kegiatan marketing dan branding yang keberhasilannya berarti melibatkan berbagai unsur industri kreatif seperti periklanan, desain, film dan fotografi, seni pertunjukan, musik, TV, radio, dan new media berbasis IT,” ucap Mari Elka Pangestu, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI.

“Kemampuan marketing yang handal sangat diperlukan untuk mendongkrak pilar ekonomi yang kuat bagi Indonesia. Dalam hal ini HAMARI diharapkan menjadi momen bagi pemerintah, baik pusat maupun daerah untuk bisa mempromosikan produk serta jasa pariwisata juga industri kreatif dengan cara lebih kreatif dan inovatif, terutama para pelaku industri kreatif di Indonesia yang banyak dilakukan oleh UKM,” tambah Mari.

Semoga HAMARI bisa menjadi motor untuk menggerakan ekonomi Indonesia supaya lebih baik di mata dunia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here