Gofress Dukung Program “Bandung Bersih” Ridwan Kamil

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Walikota Bandung, Ridwan Kamil, memang memiliki beragam cara unik untuk menyampaikan setiap programnya kepada masyarakat. Salah satu programnya yang lagi nge-trend saat ini adalah denda buang sampah sembarangan.

Direktur PT Aquasolve Sanaria, produsen produk Gofress, Budiyono Tirtajaya Muwarman 1
Budiyono Tirtajaya Muwarman, Direktur PT Aquasolve Sanaria, produsen produk Gofress

Sehari sebelum peraturan itu diberlakukan, Kang Emil, panggilan Ridwan Kamil, meluncurkan mascot buang sampah kota Bandung yang diberi nama Superhero Pahlawan Urang Bandung (PRABU). Begitulah cara Kota Bandung memerangi sampahnya di bawah komando langsung sang Walikota.

Cara kreatif yang dilakukan Kang Emil ternyata tidak hanya mencuri perhatian masyarakat, kalangan pebisnis pun ikut tertarik, Gofress misalnya.

Gofress, penyegar mulut intan, bekerja sama dengan Badan Pengelola Lingkungan Hidup (BPLH) Kota Bandung, hari ini (14/12) menyerahkan 76 tempat sampah.

Penyerahan tempat sampah ini diterima langsung oleh Kang Emil dalam acara bersama 2500 kaum difable di acara Car Free Day kota Bandung.

“Saat ini kami membutuhkan sekitar 1000 tempat sampah. Sekitar 500-an tempat sampah baru telah kami sediakan. Dengan adanya penambahan 76 tempat sampah baru dari Gofress ini tentunya sangat membantu,” kata Kang Emil.

“Karena Bandung adalah kota wisata, kami terlebih dahulu akan menempatkan tempat sampah baru ini di tengah kota yang memang jalurnya wisatawan,” lanjut Kang Emil.

“Kami tidak bisa jika hanya mengandalkan anggaran dari pemerintah saja, sehingga peran swasta akan sangat membantu kami,” lanjut Kang Emil lagi.

Sementara itu, Direktur PT Aquasolve Sanaria, produsen produk Gofress, Budiyono Tirtajaya Muwarman berharap bantuan CSR (Corporate Social Rsponsibility) ini dapat mengajak perusahaan lain untuk bersama-sama turut mewujudkan kota Bandung yang bersih dan bermartabat.

Gofress adalah penyegar mulut instan untuk menyegarkan mulut. Gofress bukanlah permen, Gofress adalah produk film strip yang dikembangkan dengan teknologi nanofilm yang memiliki fungsi seperti mouthwash. Ada empat keunggulan Gofress dibanding permen biasa, yaitu instant freshness, praktis, total germ protection, dan sugar free.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here