Selain keyword, apa kira – kira faktor yang mempengaruhi SEO Anda agar dapat berjalan dengan maksimal? Jika hanya keyword yang Anda ketahui, maka Anda perlu meneruskan membaca artikel ini.
Meski rating situs Anda sekarang sangat tinggi, tapi bukan berarti peringkatnya tidak akan turun tergeser dengan situs lain, maka dari itu mengoptimalkan SEO adalah kuncinya. Karena bahkan, mereka yang berada di peringkat teratas dalam mesin pencari, suatu saat bisa turun juga, tergeser dengan situs yang memiliki SEO yang lebih maksimal.
Menurut situs berita Ragan, 75% mereka yang mencari sesuatu di mesin pencari (seperti Google), tidak melanjutkan mencari kehalaman ke dua. Mereka hanya berkutat di halaman pertama. Maka, sangat penting untuk menempatkan situs Anda di posisi teratas mesin pencari, minimal ada di halaman pertama lah.
Lantas apa saja cara meningkatkan peringkat melalui SEO, selain keyword dan headline. Nih tipsnya:
1. Kinerja situs
Mau percaya atau tidak, namun cepat atau lambatnya kinerja situs Anda sangat mempengaruhi efektivitas SEO. Jadi kalau ingin situs Anda berada di paling atas, buatlah agar situs Anda mudah digunakan, navigasi tidak rumit, mudah diakses, loading-nya tidak terlalu lama.
2. Konten
Tentu saja konten yang unik akan sangat berbeda dari situs kebanyakan, dan ternyata, Google juga memperhatikan hal ini. Tak hanya itu, konten yang unik juga akan membuat banyak orang menjadikan situs Anda sebagai sumber. Nah, hal ini juga ternyata diperhatikan oleh Google.
3. Keyword
Tentu saja kata kunci juga mempengaruhi. Jadi pastikan untuk menaruh kata kunci pada judul tulisan, teks body, tag judul, dan juga meta description. Tapi yang perlu Anda perhatikan, buatlah agar kata kuncinya senatural mungkin. Jika terlalu banyak atau dipaksakan, keyword yang Anda buat dengan susah payah tidak akan berfungsi secara maksimal.
4. Linkable
Jika situs Anda mudah untuk diambil link-nya, maka akan banyak pula orang yang membagikan info tersebut. Ini akan meningkatkan populatitas situs Anda juga bukan? Tapi tentu saja, ini harus disinergikan dengan isi konten yang menarik.
5. Sosial media
Menurut infografik yang diluncurkan oleh Ben Norman, seorang SEO Consultant, kehadiran media sosial juga sangat mempengaruhi. Pertama, Anda harus aktif di media sosial. Kedua, bertemanlah dengan followers dengan tidak sombong untuk membalas atau minimal me-retweet mention mereka. Lalu sebarkan konten Anda.
Tidak terlalu sulit bukan? 🙂
halo mas, ini kebetulan website saya di page 5 tuh, dan ada jg keyword yang da di page 1, tapi karena saya mengganti deskripsinya. tiba2 ilang semua keywordnya mas, kalau saya ubah kembali bisa normal lagi ga mas? apakah ada tips buat saya atau saran. terima kasih