Ancaman di Balik Minuman Bersoda

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

sodaMinuman apa yang paling sering Anda pesan ketika sedang makan di restoran? Atau, minuman apa sering Anda beli ketika sedang ingin minuman yang manis? Bila jawabannya minuman bersoda, Anda harus berhati-hati.

Soda itu tidak baik. Mungkin rasanya enak, tapi dampaknya tidak baik. Bukan hanya karena kandungan gula dalam soda yang berlebih. Tapi efek samping soda itu sendiri sangat buruk bagi tubuh.

Berikut adalah efek dari terlalu sering minum soda.

  1. Minum soda terlalu sering dapat menyebabkan peningkatan lemak secara dramatis, terutama di sekitar hati dan otot rangka tulang. Hal ini sudah dibuktikan dalam sebuah penelitian di Denmark. Peningkatan lemak secara dramatis ini dapat menyebabkan resistensi terhadap insulin dan diabetes. Selain itu, penelitian ini juga membuktikan bahwa peminum soda memiliki kadar kolestrol yang lebih tinggi dibanding yang tidak. Persentasenya mencapai 11%.
  2. Orang yang meminum soda mengalami pembesaran lingkar pinggang sebanyak 70%. Hal ini sudah dibuktikan dalam penelitian yang dilakukan oleh peneliti di University of Texas Health Science Center. Mereke memantau 475 orang dewasa selama satu dekade. Penelitian ini juga menemukan bahwa peserta yang meminum dua kaleng soda diet setiap hari mengalami pembesaran pinggang sebesar 500%.
  3. Minuman soda tidak hanya mengandung gula dan soda, beberapa juga mengandung brominated vegetable oil atau BVO. BVO ini memiliki fungsi sebagai flame retardant atau penahan api yang digunakan dalam plastik. Beberapa dari sports drink mengadung BVO. BVO dapat menyebabkan masalah memori dan gangguan saraf bila dikonsumsi dalam jumlah besar. Selain itu, BVO juga menyebabkan penumpukan bahan kimia dalam tubuh, sehingga dapat terjadi masalah kesuburan dan jantung.
  4. Bahan pewarna yang digunakan dalam minuman soda dapat menyebabkan kanker. Hal ini sudah dibuktikan dalam penelitian menggunakan binatang. Hanya dengan mengonsumsi bahan pewarna 4-methylimidazole sebanyak 16 microgram per orang per hari sudah cukup untuk menimbulkan ancaman kanker.

Setelah tahu dampak buruk dari minuman soda, apakah Anda akan terus mengonsumsi minuman bersoda?

Sumber: http://www.totalbeauty.com/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here