Monday, October 20, 2025
HomeMARKETINGLenovo Rilis Legion Go 2 untuk Pasar Gamer Indonesia

Lenovo Rilis Legion Go 2 untuk Pasar Gamer Indonesia

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.id – Berita Technology | Lenovo memperkenalkan handheld gaming terbarunya, Legion Go 2 di pasar Indonesia. Perangkat portabel ini membawa peningkatan signifikan di sisi layar, daya tahan dan kontrol presisi.

lenovo legion 2, lenovo indonesia

Diperkenalkan secara global di ajang Lenovo Innovation World 2025, Legion Go 2 dibekali prosesor AMD Ryzen Z2 Extreme serta, Legion TrueStrike Controller yang dapat dilepas dengan presisi lebih tinggi.

Baca juga: Osim Hadirkan Kursi Serbaguna untuk Gamer dan Pekerja

Layar OLED PureSight 8,8 inci, refresh rate 144Hz, rasio 16:10, dan kecerahan hingga 500 nits, kombinasi ini menghasilkan visual tajam dan warna yang akurat untuk permainan kompetitif maupun sinematik. Sistem audio dual speaker 2W berteknologi Nahimic Spatial Audio akan melengkapi pengalaman bermain yang imersif.

Menurut Santi Nainggolan, Consumer Lead Lenovo Indonesia, inovasi ini menjawab kebutuhan gamer modern. “Legion Go 2 menawarkan kenyamanan bermain di mana saja dengan tenaga dan presisi lebih baik. Perangkat ini mencerminkan komitmen Lenovo dalam menghadirkan teknologi cerdas yang mendukung gaya bermain masa kini,” ujarnya.

Baca juga: Infinix GTBook Laptop Gaming Yang Ngacir 

Secara teknis, Legion Go 2 mendukung RAM hingga 32GB LPDDR5X dan penyimpanan SSD hingga 2TB, memungkinkan gamer memainkan berbagai game AAA tanpa gangguan. Sistem pendingin Legion Coldfront juga ditingkatkan agar performa tetap stabil meski digunakan dalam sesi panjang.

Adanya dua port USB4 Type-C dan konektivitas Wi-Fi 6E, sehingga perangkat ini mudah diintegrasikan ke layar eksternal maupun aksesori tambahan. Gamer dapat menyesuaikan performa dan suhu lewat aplikasi Legion Space.

Dengan kombinasi layar OLED cepat, baterai besar, dan kontrol modular, Lenovo Legion Go 2 menjadi pilihan menarik bagi gamer milenial dan Gen Z yang menginginkan performa tinggi dalam bentuk portabel.

Selama masa peluncuran eksklusif 20–26 Oktober 2025, Legion Go 2 tersedia melalui ecommerce Blibli dengan harga Rp17.999.000. Layanan purna jual Accidental Damage Protection turut disertakan untuk melindungi perangkat dari kerusakan tak terduga seperti jatuh atau tumpahan cairan.

 

RELATED ARTICLES

Most Popular