Unimax Power helat Kompetisi Pariwara Produk UP Series II

Unimax Power (UP), kembali mengadakan Kompetisi Pariwara Produk UP Series. Kompetisi Pariwara Iklan UP Series Periode II mendapat apresiasi dan animo yang sangat tinggi masyarakat sehingga mempengaruhi tingkat partisipasi dari dari Mitra Radio UP yang jumlahnya semakin meningkat.

Suasana penjurian Kompetisi Pariwara UP Series II

Jumlah peserta yang berpartisipasi bahkan melebihi Kompetisi periode I. Periode I diikuti oleh 18 mitra radio dengan total 36 karya iklan yang diproduksi. Angka tersebut  meningkat tajam di periode II dengan 57 mitra radio yang berpartisipasi dengan total 107 karya iklan (dengan pembagian 19 iklan Bioactiva, 39 iklan BIO7, 24 iklan Biomoringa, dan 25 iklan MKing).

Setelah melewati tahapan seleksi ketat dari panitia penyelenggara akhirnya terpilih 5 finalis untuk masing-masing produk. Jadi total ada 20 besar kandidat untuk kemudian akan dipiih oleh dewan juri sebagai Juara I, II, dan III. Salah satu cara seleksi adalah dengan Blind Selection yaitu seleksi karya iklan tanpa mengetahui nama radio pengirim.

Proses penjurian sendiri berlangsung pada hari Selasa tanggal 7 November 2017. Dalam proses ini, melibatkan tim juri sebanyak 6 orang, terdiri dari : Produk spesialis UP, paramedis, praktisi pemasaran, praktisi regulasi BPOM,  praktisi radio dan jurnalis.

Akhirnya setelah melalui proses penjurian yang  ketat dan menarik terpilihlah masing-masing juara I, II, dan III untuk setiap kategori produk. UP memberikan hadiah sebesar 5 juta untuk juara I, 3 juta untuk juara II, dan 2 juta untuk juara III.

John Nadeak, Sales Director PT. Unimax Power, mengungkapkan kompetisi ini dilakukan karena melihat radio masih memiliki potensi besar untuk pemasaran produk di era digital ini. “Kerjasama dengan mitra radio sudah berjalan 8 tahun, kami mengembangkan program dan konten dengan kerjasama dengan kalangan medis untuk memperkenalkan produk kami.”

Ia melanjutkan Kompetisi Pariwara UP Series ini adalah untuk menyatukan visi dan misi mitra-mitra UP sehingga komunikasi marketingnya bisa tepat sasaran . “ibaratnya sebuah sinar, dulu itu banyak tapi tidak terkoneksi, tapi dengan kompetisi ini bisa mengerucut dalam membentuk image produk kami sehingga pemahaman konsumen pun tidak bias”.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.