Studi 75 Tahun Temukan Rahasia Hidup Bahagia

urlTidak ada satupun orang di dunia ini yang tidak ingin hidup bahagia. Tapi tidak semua hidup yang kita jalani penuh dengan kebahagian, pasti ada lika-liku yang harus dihadapi. Meski begitu, sebuah studi yang diberitakan belum lama ini mengumumkan tentang rahasia hidup bahagia. Rahasia ini terkuak dalam penelitian selama 75 tahun.

Sekelompok peneliti Harvard yang dikenal sebagai Harvard Grant Study menghasilkan data yang komprehensif dari pertanyaan tentang kehidupan seperti: bagaimana kita tumbuh dan berubah, seberapa penting waktu yang telah kita lalui, juga apa yang membuat kita bahagia dan merasa puas.

George Vaillant, psikiater Harvard yang memimpin studi dari tahun 1972 – 2004 itu pun merangkum beberapa kesimpulan yang berhasil mereka temukan.

Di bawah ini adalah lima pelajaran untuk menemukan rahasia hidup bahagia dan lebih bermakna:

  1. Cinta

“Ada dua pilar kebahagiaan, salah satunya adalah cinta, yang lainnya adalah menemukan cara untuk mengatasi hidup yang tidak menekan cinta,” ucap Vaillant.

Vaillant juga menjelaskan, bahwa hal terpenting dalam hidup adalah cinta. Mungkin seseorang bisa memiliki karir yang mantap, uang yang banyak, dan kesehatan yang menakjubkan, tapi tanpa dukungan dari hubungan cinta, dia tidak akan bahagia. “Happiness is only the cart, love is the horse.”

2.   Lebih dari sekadar uang dan kekuasaan

Grant Study’s menggemakan kembali penelitian lain, yaitu, memperoleh lebih banyak uang dan kekuasaan tidak berkorelasi dengan kebahagian yang lebih besar. Tapi bukan berarti uang dan keberhasilan karir itu tidak penting. Kedua hal itu hanya bagian kecil dari sesuatu yang lebih besar.

“Kami menemukan bahwa, kepuasan karir di akhir era 70an secara sugestif tidak terkait dengan kelas sosial orang tua atau bahkan penghasilan pribadinya,” jelas Vaillant. “Dalam hal prestasi, satu-satunya hal terpenting adalah, Anda harus merasa puas di tempat kerja.”

  1. Bahagia milik semua orang

Godfrey Minot Camille, salah seorang koresponden dengan prospek terburuk dalam mendapat kepuasan hidup (hingga pernah mencoba untuk bunuh diri). Pada akhir hidupnya justru merupakan salah seorang yang berhasil mendapatkan rahasia hidup bahagia. Kenapa? Karena Camille menghabiskan hidupnya untuk mencari cinta.

  1. Mempunyai banyak teman

Memiliki hubungan yang baik dengan orang lain (di luar cinta) dinilai jauh lebih penting daripada terus bekerja untuk uang. Hidup terus berjalan, maka koneksi menjadi sangat penting. Ini akan membuat kesehatan psikologis Anda terus membaik dari waktu ke waktu.

5.  Tantangan dan perspektif orang lain membuat Anda lebih bahagia

Menghadapi tantangan dan mengubah sudut pandang orang lain merupakan salah satu hal yang akan membuat Anda bahagia. Kemampuan membuat emas dari kotoran, dikatakan Valliant memiliki pengaruh yang signifikan.

Selain kelima hal tersebut, ada beberapa cara lain yang dinilai dapat membantu Anda menemukan rahasia hidup bahagia. Salah satunya adalah dengan mendekatkan diri kepada sang khalik.

 

Sumber: HuffingtonPost.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.