Monday, April 28, 2025
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeBERITAStrategi Digital Marketing Liberty Communications, Bikin Brand-mu Makin Dikenal

Strategi Digital Marketing Liberty Communications, Bikin Brand-mu Makin Dikenal

[Reading Time Estimation: 3 minutes]

Kampanye bertajuk “Monde Butter Cookies, Momen Dalam Satu Rasa” yang diselenggarakan pada Februari 2025 lalu, menjadi salah satu success story Liberty Communications (Member of AMP Group) yang senantiasa berinovasi menerapkan strategi marketing yang efektif dalam memasarkan sebuah brand agar semakin dikenal luas.

Agensi yang telah menangani berbagai klien dari brand berskala nasional hingga internasional ini menggunakan pendekatan yang mengintegrasikan berbagai platform digital atau dikenal dengan multichannel marketing. Tujuannya untuk meningkatkan brand awareness produk premium dari Nissin, yaitu Monde Butter Cookies di kalangan keluarga, khususnya para ibu yang menjadi target utama dari produk ini.

Dalam kampanye ini, Liberty Communications berkolaborasi dengan MomSweetMoms, sebuah program talk show di platform media sosial YouTube yang menyajikan berbagai informasi yang inspiratif dan edukatif seputar parenting. MomSweetMoms sendiri merupakan podcast yang dipersembahkan oleh MRA Media dan telah menjadi salah satu program favorit para ibu di Indonesia. Dengan format talk show yang inspiratif, menghibur, dan penuh wawasan, podcast ini menjadi wadah berbagi cerita, pengalaman, serta tips parenting yang bermanfaat.

Program ini dipandu oleh lima publik figur terkemuka di Indonesia, yakni Novita Angie, Ersa Mayori, Meisya Siregar, Mona Ratuliu, dan Riafinola. Dengan latar belakang yang kuat dalam dunia hiburan dan parenting, mereka menciptakan suasana diskusi yang santai serta menarik bagi para penontonnya.

Dengan kepribadian yang beragam dan latar belakang yang kuat di dunia hiburan, para pembawa acara MomSweetMoms yang sebelumnya dikenal sebagai finalis Gadis Sampul ini, menghadirkan diskusi yang relatable bagi para ibu modern. Podcast ini tidak hanya hadir di YouTube dan TipTip, tetapi juga di berbagai platform digital seperti Spotify, sehingga audiens dapat mengakses kontennya dengan lebih mudah di mana saja.

Kolaborasi ini semakin memperkuat posisi Monde Butter Cookies sebagai biskuit favorit keluarga, terutama saat Ramadan dan Hari Raya Idulfitri. Dalam episode spesial berdurasi 30 menit, para pembawa acara berbagi pengalaman mereka dalam mempersiapkan Hari Lebaran, membahas berbagai kiat serta cerita menarik dengan pendekatan yang ringan namun tetap informatif. Mereka juga memperkenalkan serta mengulas Monde Butter Cookies, yang telah lama menjadi pilihan keluarga Indonesia sebagai camilan khas Lebaran.

“Audiens dari talk show MomSweetMoms ini adalah keluarga, khususnya para ibu yang memiliki kesamaan dengan target audiens Monde Butter Cookies. Melalui kolaborasi ini diharapkan bisa semakin memperkuat brand awareness dan brand positioning dari biskuit Nissin,” ujar Lenda Lucia Panambunan, Managing Director Liberty Communications.

Kolaborasi dengan Key Opinion Leaders (KOL) dan Digital Engagement  

Selain melalui podcast, strategi digital marketing ini juga diperkuat melalui Instagram dengan menggandeng berbagai key opinion leaders (KOL) atau selebgram yang memiliki pengaruh besar di kalangan ibu dan keluarga muda.

“Kami bekerja sama dengan KOL yang relevan dengan brand, untuk menyampaikan pesan secara kreatif dan menarik. Dengan strategi ini, akan meningkatkan interaksi serta keterlibatan (engagement) yang lebih efektif dengan target audiens,” kata Lenda, yang telah berkecimpung di dunia agensi selama lebih dari 25 tahun.

Perempuan keturunan Manado ini menambahkan bahwa strategi tersebut tidak hanya memastikan kampanye tayang, tetapi juga mendorong interaksi yang bermakna. Konten yang dibuat oleh para KOL dikemas dengan menarik, baik dalam bentuk video tutorial, cerita pengalaman, maupun aksi challenge yang semakin meningkatkan partisipasi pengikut mereka. Dengan pendekatan ini, produk dan brand dapat diterima secara lebih organik dan autentik.

Selain mengandalkan platform digital dan KOL, Liberty Communications juga menciptakan tren yang mampu meningkatkan visibilitas brand di media sosial. Salah satu strategi yang diterapkan adalah memperkenalkan “Tren Warna Lebaran 2025: Navy Blue” sebagai tren yang viral. Dengan menciptakan tren ini, keterlibatan audiens di media sosial tentu dapat meningkat secara signifikan. Tren warna ini dikaitkan dengan kampanye Monde Butter Cookies, menciptakan koneksi emosional yang kuat antara produk dan momen spesial Lebaran. Banyak pengguna media sosial yang berpartisipasi dalam tren ini melalui unggahan foto, video, maupun tantangan yang diselenggarakan oleh brand.

“Kami mengombinasikan berbagai platform digital untuk menciptakan dampak yang lebih besar. Dengan pendekatan multichannel ini, kami tidak hanya menjangkau audiens yang lebih luas, tetapi juga memastikan pesan brand tersampaikan dengan cara yang lebih menarik dan relevan,” tambah Lenda.

Strategi marketing digital yang diterapkan oleh Liberty Communications dalam kampanye Monde Butter Cookies menunjukkan bagaimana pendekatan yang kreatif, berbasis tren, serta mengandalkan berbagai platform digital dapat meningkatkan brand awareness secara signifikan. Dengan strategi multichannel marketing, kampanye ini berhasil menciptakan dampak yang luas dan berkelanjutan.

Sebagai agensi yang senantiasa berinovasi, Liberty Communications berkomitmen untuk menghadirkan strategi marketing yang lebih dinamis, kreatif, dan efektif di era digital ini. Dengan strategi yang tepat, suatu brand tidak hanya akan dikenal luas, tetapi juga menjadi bagian dari gaya hidup target audiensnya.

Kiky Amalia

RELATED ARTICLES

Most Popular