Social Media Award 2015

Untuk kesekian kalinya, Majalah Marketing, Frontier Consulting Group dan MediaWave kembali menyelenggarakan Social Media Award 2015 di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta (22/10).

social media award 2015Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang memang memiliki share of voice besar serta memiliki sentimen yang baik/positif di media sosial.

Dengan menggunakan data dari MediaWave, Frontier menganalisis dan mendapatkan beberapa daftar merek yang pada saat ini memiliki pangsa pasar dan sentimen pembicaraan yang baik di media sosial.

 Indeks yang digunakan adalah hasil pengembangan dan modifikasi industri berdasarkan Social Influence Marketing Score (SIM Score) yang dikeluarkan oleh Razorfish.

Indeks pengukuran Earned Media Share of Voice by Sentiment (EMMS Index) diukur dengan rumus berikut: persentase pembicaraan positif suatu merek di dalam ketegori tertentu ditambah persentase pembicaraan netral merek tersebut di kategori dikurangi persentase pembicaraan negatif merek tersebut di kategori.

Indeks memiliki range antara 200% (maksimum) dan -100% (minimum), sehingga bisa terjadi indeks EMSS suatu brand negatif atau lebih dari 100%.

Setelah indek untuk setiap merek didapatkan, pemenang di setiap kategori ditentukan berdasarkan dua syarat:

  • Memiliki angka indeks lebih dari 100%
  • Menempati posisi dua besar di setiap kategori.

PJ Rahmat Susanta, Pemimpin Redaksi Majalah Marketing dalam sambutannya mengatakan bahwa Social Media Award 2015 merupakah sebuah penghargaan yang khusus diberikan kepada merek, individu (tokoh) dan artis yang menggunakan media sosial sebagai alat kampanye.

“Pengguna internet di Indonesia sangat besar. Ini merupakan tantangan bagaimana para merek atau individu bisa memanfaatkan kekuatan dari dunia digital. Melalui penghargaan ini kami ingin mendorong merek untuk semakin kreatif dalam memanfaatkan media sosial,” katanya.

Nah untuk mengetahui siap-siapa saja yang mendapatkan penghargaan Social Media dan Digital Marketing Award 2015, Anda bisa mengetahuinya di Majalah Marketing edisi terbaru. Klik di sini untuk mendapatkan Majalah Marketing edisi terbaru.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.