Sambut Hari Kartini dan Hari Bumi, Tokopedia Bagi Kisah Inspiratif ‘Kartini Jaga Bumi’

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Dalam rangka menyambut Hari Kartini dan Hari Bumi, Tokopedia dan TikTok – melalui Shop | Tokopedia, terus memberdayakan perempuan pelaku UMKM dan mendukung pelaku usaha yang bergerak di bisnis ramah lingkungan untuk mencapai lebih banyak lagi melalui pemanfaatan teknologi.

Menurut Antonia Adega, Communications Senior Lead Tokopedia, “Peran UMKM sangat penting dalam pembangunan ekonomi nasional. Di Tokopedia dan Shop | Tokopedia pada aplikasi TikTok, sudah ada lebih dari 21 juta penjual, hampir 100% di antaranya adalah pelaku UMKM lokal, termasuk perempuan pelaku UMKM yang memiliki bisnis ramah lingkungan.”

Jumlah perempuan pelaku usaha yang memulai bisnis selama pandemi meningkat 1,5 kali lipat lebih tinggi dibandingkan laki-laki, menurut Riset LPEM FEB UI 2020. Tokopedia mencatat peningkatan keterlibatan perempuan di sektor kewirausahaan dari waktu ke waktu, dengan beberapa wilayah seperti Palembang, Tangerang, Surabaya, Makassar, dan Denpasar mengalami kenaikan jumlah perempuan pelaku usaha lebih dari 2,5 kali lipat.

Untuk mendorong partisipasi perempuan di sektor kewirausahaan, Tokopedia dan Shop | Tokopedia melakukan berbagai inisiatif seperti Kelas Perempuan Maju Digital dan Modul Perempuan Maju Digital yang tersedia secara gratis di Pusat Edukasi Seller Tokopedia.

Selain itu, Tokopedia Hijau menjadi gerakan yang mengajak sebanyak mungkin penjual menerapkan prinsip ramah lingkungan untuk membangun bisnis berkelanjutan. Lewat halaman khusus Tokopedia Hijau, masyarakat bisa menemukan berbagai produk ramah lingkungan dari pelaku usaha lokal.

Salah satu contoh pelaku usaha yang bergerak di bisnis ramah lingkungan adalah Klandizie dan Serenitree. Klandizie menjual barang ramah lingkungan preloved, sementara Serenitree memproduksi sabun organik untuk masalah kulit sensitif.

Klandizie dan Serenitree telah berhasil mengembangkan bisnis mereka melalui Tokopedia dan Shop | Tokopedia di aplikasi TikTok, serta meraih kesuksesan dengan peningkatan penjualan yang signifikan. Melalui berbagai inisiatif dan dukungan dari Tokopedia, pelaku usaha ramah lingkungan semakin diminati oleh masyarakat, sehingga memberikan kontribusi positif bagi lingkungan dan masyarakat sekitar.