MS GLOW Beauty Serempak Berkurban Bagikan Lebih Dari 4 Ton Daging

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Dalam semangat berbagi pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, MS GLOW Beauty kembali menunjukkan komitmennya dalam kegiatan sosial dengan menyelenggarakan program MS GLOW Beauty Serempak Berkurban. Melalui program ini, MS GLOW Beauty berhasil mengumpulkan total 14 ekor sapi, yang menghasilkan lebih dari 4 ton daging kurban yang didistribusikan di berbagai wilayah Indonesia.

Kegiatan kurban ini bukan hanya inisiatif dari MS GLOW Beauty semata, tetapi juga melibatkan para seller dari beberapa kota seperti Pekanbaru, Karawang, Labuan Bajo NTT, Ngawi, dan Sidoarjo. Penyembelihan dan distribusi daging kurban dilakukan secara serempak pada Hari Raya Idul Adha, 17 Juni 2024.

Dari total 14 sapi yang dikurbankan, sebanyak 7 sapi jenis limosin dengan berat mencapai lebih dari 1 ton disediakan di kantor pusat MS GLOW Beauty di Pakis Malang. Satu ekor sapi limosin disumbangkan ke masjid setempat, sementara satu lagi disumbangkan ke Kantor Desa Asrikaton, Pakis, Malang. Sedangkan 7 sapi lainnya dikurbankan di berbagai daerah lainnya.

“Tahun ini, kami mengakadkan 7 sapi untuk 49 nama karyawan kami sebagai bagian dari program tahunan ini. Setiap karyawan kami memiliki kesempatan bergantian untuk berpartisipasi dalam kegiatan kurban,” ungkap Dewi Ratna, seorang karyawan MS GLOW Beauty di Malang.

Lebih dari 3000 paket daging kurban telah berhasil didistribusikan pada hari yang sama, mencakup berbagai lapisan masyarakat dari sekitar kantor MS GLOW Beauty di Malang hingga wilayah seller mereka. Program ini tidak hanya berfokus pada pembagian daging kepada masyarakat yang membutuhkan, tetapi juga pada seluruh karyawan MS GLOW Beauty, baik internal, eksternal, maupun outsource.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata dari komitmen MS GLOW Beauty dalam memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar. Diharapkan, program MS GLOW Beauty Serempak Berkurban ini terus berlanjut dan memberikan manfaat yang lebih luas di masa mendatang.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here