MODENA Terjun ke Pasar AC, Luncurkan Pendingin Tangguh Bergaransi ‘Dingin Kembali dalam 48 Jam’

0
[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.id – Berita Teknologi | Produsen peralatan rumah tangga, MODENA, secara resmi mengumumkan peluncuran lini produk Air Conditioner (AC) pertamanya. Mengusung konsep teknologi yang dirancang tangguh untuk menghadapi segala cuaca tropis, MODENA juga menawarkan jaminan layanan purna jual yang berani, yaitu Garansi ’48 Hours Coolback’—AC kembali dingin dalam 48 jam jika terjadi kerusakan.

Langkah ini menandai perwujudan komitmen MODENA untuk berekspansi “Beyond the Kitchen” dan membangun ekosistem rumah yang memberikan solusi dan kenyamanan maksimal bagi konsumen.

Dalam peluncuran perdananya, MODENA memperkenalkan tiga varian AC non-inverter, yakni RA 0511 AAWH (0.5 PK), RA 0911 AAWH (1 PK), dan RA 1211 AAWH (1.5 PK). Ketiga unit ini dirancang khusus untuk mengatasi tantangan durabilitas dan maintenance yang kerap dikeluhkan konsumen di pasar AC Indonesia.

Teddy Wijaya, Vice President Marketing MODENA, menyatakan bahwa inovasi ini tidak hanya fokus pada kualitas produk tahan lama, tetapi juga memberikan ketenangan pikiran bagi konsumen. selain itu, memahami tantangan yang dihadapi konsumen di pasar AC, terutama terkait masalah durabilitas dan maintenance.

“Karena itu, MODENA menghadirkan inovasi yang tidak hanya fokus pada kualitas produk yang tahan lama, tetapi juga memberikan kemudahan dalam perawatan melalui jaminan AC kembali dingin dalam 48 jam. Dengan begitu, konsumen bisa merasa lebih tenang dan percaya diri dalam memilih AC MODENA,” ujar Teddy Wijaya.

Menjawab keluhan umum seperti AC cepat berkarat, bocor, atau performa yang tidak stabil, AC MODENA diperkuat dengan beberapa teknologi kunci untuk memastikan daya tahan tinggi. Pertama, DualShield Coating yakni pelapisan khusus pada unit indoor dan outdoor untuk perlindungan maksimal dari kelembapan, karat, dan kebocoran.

Kedua, Anti-Rust Evaporator Pipe dan Blue Fin Coating. Ini merupakan perlindungan ganda yang menawarkan ketahanan ekstra terhadap korosi, penting untuk kondisi iklim tropis yang lembap. Ketiga, Stable Cooling Output yang dirancang untuk menjaga performa pendinginan tetap optimal meskipun terjadi perubahan cuaca ekstrem, menjamin suhu ruangan selalu nyaman.

Selain durabilitas, kenyamanan pengguna juga menjadi prioritas. AC MODENA dilengkapi dengan low noise fan untuk suasana ruangan yang tenang dan low voltage operation (mulai dari 160v). Fitur tegangan rendah ini memastikan AC tetap berfungsi baik meskipun terjadi penurunan tegangan listrik, masalah umum yang sering dialami rumah tangga di Indonesia.

Sebagai penawaran nilai tambah yang signifikan, MODENA memperkenalkan layanan “48 Hours Coolback Guarantee”. Garansi ini berlaku bagi konsumen yang melakukan instalasi AC menggunakan teknisi Mitra Resmi MODENA. Melalui garansi ini, konsumen dijamin AC akan kembali dingin dalam waktu 48 jam sejak verifikasi dan perbaikan dilakukan oleh teknisi resmi. Jika dalam 48 jam pertama AC belum kembali dingin, MODENA berkomitmen untuk melakukan penggantian unit (sesuai kerusakan) dalam 48 jam berikutnya. Garansi ini berlaku selama masa garansi satu tahun produk.

AC MODENA tipe RA 0511 AAWH (0.5 PK) dan RA 1211 AAWH (1.5 PK) kini sudah tersedia secara offline di MODENA Experience Center dan MODENA Home Center, serta secara online eksklusif di MODENA Official Store Shopee. Selama periode peluncuran hingga 15 Oktober 2025, konsumen dapat menikmati promo khusus 15% + 15%.