Keren! Tarik Talinya, Tas Ini Berubah dari Selempang Jadi Ransel

Merek lokal Ginsoo meluncurkan koleksi tas terbarunya yang sangat digemari influencer

Marketing.co.id – Berita UMKM | Merek lokal Ginsoo meluncurkan koleksi tas terbaru untuk penggemar setianya. Tas multifungsi “Gap Year” ini sangat disukai influencer.

Berdiri di bulan Februari 2021, brand Ginsoo sering kali terlihat digunakan influencer seperti Titan Tyra, Kallula, dan Nikita Kusuma. Bahkan, artis dari negeri Malaysia seperti Sherry Ibrahim juga terlihat menggunakannya.

Selain desainnya yang ramping dengan tepi yang kuat, tas ini terbuat dari LabLeather yang seluruhnya Vegan dan sebagian dari plastik daur ulang. Hal tersebut membuatnya tahan air dan aman dari pembersih alkohol.

Rangkaian terbaru dari Ginsoo yang bernama ‘Gap Year’ ini hadir dalam tiga pilihan warna yaitu milk (putih), all-nighter (hitam), dan cereal (krem). Tas ini dapat dikenakan sebagai ransel atau sebagai selempang, dan pemakainya dapat mengubah gaya hanya dengan menarik talinya. Karena antusiasme masyarakat yang tinggi dengan tas ini, warna krem sudah habis dipasaran.

Meski memiliki tampilan dan nuansa merek mewah yang berasal dari ibukota mode asing, Gitta Amelia (@deargitta) dan Ovisa (@withovisa) mengatakan sebisa mungkin produk dibuat dari sumber lokal. Dengan sumber lokal, Gitta dan Ovisa berharap dapat menonjolkan keahlian dari para pengrajin. “Kami ingin membuat sustainability dalam fashion menjadi seksi,” ujar Gitta.

Setelah meluncurkan tas, langkah selanjutnya yang akan dilakukan Ginsoo adalah mengeksplorasi pakaian dan menjadikan brand Ginsoo sebagai perusahaan pelopor dalam eco-friendly fashion and design.

“Kami harus melakukan banyak penelitian untuk pakaian – tidak banyak alternatif tekstil yang memiliki tampilan yang kami inginkan yang dapat terurai secara hayati atau terbuat dari bahan daur ulang,” pungkas Gitta.

Sebelum akhir tahun, Ginsoo akan meluncurkan koleksi pakaian mereka yang seluruhnya terbuat dari bahan biodegradable dan di produksi dalam negeri.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.