Menggarap Manisnya Pasar Minuman Kurma

Lazimnya buah kurma hanya dinikmati ketika memasuki Ramadan. Kehadiran minuman siap saji berbahan kurma membuat masyarakat dapat menikmati buah khas Timur Tengah ini sepanjang tahun.

PT Kieran Bahari Aksara
Deny Liaw, Direktur PT Kieran Bahari Aksara. (Foto: Lia/Majalah Marketing)

Beragam strategi pemasaran kreatif dan inovatif dapat diterapkan pelaku usaha untuk mengantisipasi kondisi persaingan bisnis yang semakin ketat. Salah satunya menggunakan teknik blue ocean strategy, yakni mencari dan menggunakan pangsa pasar baru yang belum pernah dilirik dan disentuh pelaku usaha lainnya maupun kompetitor.

Strategi ini pula yang diterapkan PT Kieran Bahari Aksara dengan meluncurkan Nafoura Kurma, minuman siap saji berbahan dasar buah kurma pertama di Indonesia. Sejatinya minuman jenis ini belum dilirik oleh produsen makanan dan minuman, dan memberikan pilihan baru bagi konsumen untuk menikmati manfaat buah kurma setiap saat.

Deny Liaw, Direktur PT Kieran Bahari Aksara, mengatakan pasar minuman cepat saji atau ready to drink (RTD)—terutama kopi dan teh, memiliki nilai pasar yang sangat besar. Namun, secara kompetisi sangat ketat dan daya hidup industri minuman siap saji tidak panjang.

“Di kategori kopi dan teh, pasarnya sudah red ocean. Jadi, untuk masuk ke pasar RTD harus mencari ceruk pasar yang baru. Akhirnya dipilih minuman berbahan kurma dengan merek Nafoura Kurma Water karena belum ada produk sejenis, dan kamilah yang pertama mengeksekusinya menjadi RTD,” jelas Deny.

Pertimbangan lainnya, kurma sudah lama dikenal dan dikonsumsi masyarakat Indonesia. Apalagi Indonesia merupakan negara populasi muslim terbesar dan pengimpor kurma tertinggi di dunia—meski kebutuhan terbesarnya hanya saat Ramadan dan Idul Adha.

Deny menambahkan, Nafoura Kurma Water ini menarik sebab belum memiliki kategori. Berdasarkan data dua minimarket besar, minuman tersebut masuk pada kategori yang berbeda. Di Indomaret masuk kategori jus buah karena terbuat dari ekstrak buah. Walaupun ekstrak yang terkandung hanya 0,8%.

Berbeda lagi dengan data Alfamart, Nafoura Kurma Water masuk pada kategori teh lantaran warnanya menyerupai minuman teh. “Sebetulnya Nafoura Kurma Water masuk kategori minuman vitamin dan mineral karena kurma mengandung vitamin B3, B5, B6, dan vitamin E, serta zat besi, kalsium dan magnesium,” terangnya.

Bidik Segmen Muda

Nafoura Kurma Water membidik segmen anak muda usia 15–40 tahun. Berdasarkan pengalaman Deny, dengan mobilitas tinggi anak muda sering telat makan. Minuman kurma ini sangat tepat buat mereka. Pasalnya, 1 botol Nafoura Kurma Water setara dengan 3 butir kurma.

Sejatinya dengan memakan sebanyak tiga butir sehari, tubuh akan mendapatkan manfaat kebaikan buah kurma sebagai sumber energi kompleks, dan serat yang terkandung di dalamnya dapat membantu pencernaan. “Dalam satu botol Nafoura Kurma Water terdapat 3 gram serat pangan, cukup untuk menahan lapar 2–3 jam. Saat ini kami memiliki tiga varian yaitu Original, Lime, dan Honey,” jelas Deny. PT Kieran Bahari Aksara

Sebagai market driving, Nafoura Kurma Water harus membangun brand awareness sekaligus mengedukasi pasar. Salah satu strategi komunikasi kepada segmen muda, Nafoura Kurma Water menggandeng Bella Almira, pemenang pertama Hijab Hunt 2015, sebagai brand ambassador dan Zaskia Mecca sebagai brand endorser.

“Alasan memilih Bella karena sama-sama pendatang baru, anak muda, dan memiliki mobilitas cukup tinggi. Sementara Zaskia dipilih karena suka mengonsumsi buah kurma dan menerapkan pola hidup sehat. Selain itu ada Arif Hidayat, Pemain Basket CLS Knights Surabaya, yang mewakili kalangan anak muda yang suka berolahraga,” ungkapnya.

Untuk edukasi, Nafoura Kurma Water menggelar program Nafoura Goes to Campus dengan tema “Healthy Life for Good Performance di beberapa universitas di Jakarta, Bandung, dan Yogyakarta. Tujuannya memberi edukasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan tubuh untuk mendapatkan kualitas hidup yang lebih baik.

Banyak mahasiswa yang mengabaikan pola hidup sehat. Hal itu dikarenakan kegiatan yang cukup padat. Nafoura Kurma Water akan menjadi pilihan minuman segar dan sehat yang dapat menemani di segala suasana dan aktivitas.

Target 1 Juta Karton

Memasuki tahun ke-2, Nafoura Kurma Water sudah memiliki jalur distribusi sebanyak 22 distributor yang tersebar di Jawa, Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi. Soal pemasaran, Nafoura Kurma Water masih fokus di modern market, seperti Alfamart dan Indomaret, Superindo, Indo Grosir, dan lainnya.

“Sejauh ini, kami telah menggarap target lokal sebesar 97%. Tahun depan akan menjaring mitra bisnis baru untuk memperluas cakupan distribusi di gerai-gerai di seluruh Indonesia. Kami akan memulai dari penetrasi pasarnya dulu agar di tiap kecamatan ada jaringan distribusi,” ungkap Deny.

Sebagai pendatang baru di bisnis RTD, penjualan Nafoura Kurma Water memang belum sesuai harapan tapi cukup diterima pasar. Ini terlihat dari data penjualan di dua minimarket terbesar di Indonesia. Di kategori jus buah, Nafoura Kurma Water berada di peringkat ke-9 dari 24 merek. Sementara di kategori teh berada di posisi ke-15 dari 27 merek.

“Target penjualan awalnya 1 juta botol per bulan, namun direvisi jadi 1 juta karton di tengah belum membaiknya kondisi pasar,” beber Deny.

Manisnya pasar minuman RTD berbahan baku kurma, sepertinya menarik pelaku industri minuman ringan. Satu merek lagi yang mencoba peruntungan di bisnis ini adalah 7dates (Seven Dates) dengan konsep tujuh butir kurma tanpa pengawet dan pemanis buatan.

Idenya bagaimana caranya mendapatkan manfaat tujuh butir kurma dengan cara yang mudah dan praktis. Produk 7dates hadir sebagai minuman kesehatan sekaligus penambah energi guna meningkatkan imunitas tubuh, dan berfungsi sebagai anti-oksidan yang bermanfaat untuk asupan nutrisi dan gizi bagi tubuh.

Produk 7dates aman untuk dikonsumsi dan dinikmati seluruh anggota keluarga, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa. Salah satu khasiatnya sangat bagus untuk jantung, ibu hamil, pencegah stroke, termasuk mengoptimalkan kinerja otak dan jantung, serta meningkatkan kerja tubuh.

Menyikapi kehadiran pemain baru di bisnis minuman kurma, Deny mengatakan pasar RTD berbahan kurma masih sangat terbuka. Adanya pemain baru tentu menjadi peluang bagi Nafoura Kurma Water bergandengan bersama mengedukasi dan membuat pasarnya semakin bertumbuh dan besar.

 

Moh. Agus Mahribi

 

MM.12.2017/W

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.