marketing.co.id – Gelaran 26th Annual Screen Actors Guild Awards (SAG) telah usai. Publik masih berdecak kagum akan keberhasilan Parasite, film asal Korea Selatan, membawa pulang penghargaan bergengsi; khalayak pun sempat dibuat gemas dengan beberapa foto reuni Brad Pitt dan Jennifer Aniston di belakang panggung. Di antara keriuhan tersebut, tahukah bahwa aktor Hollywood Rachel Brosnahan yang berhasil memenangkan penghargaan “Outstanding Performance by an Ensemble in a Comedy Series” dari perannya pada serial The Marvelous Mrs. Maisel, tampil dengan perhiasan Forevermark by Mondial yang didesain oleh tim desainer Central Mega Kencana (CMK)?

Terlihat memukau di red carpet SAG Awards pada 19 Januari 2020 lalu, Rachel Brosnahan yang dibalut gaun electric blue mengenakan anting Forevermark by Mondial; Conscientia Long Drop Earrings dengan berlian Forevermark 13.70 carat dan emas putih 18 K seberat 13.94 gram.
Menurut Jill Lincoln dan Jordan Johnson yang merupakan stylist Rachel Brosnahan, “Alasan kami untuk kembali memilih Forevermark untuk Rachel adalah karena kami ingin melengkapi penampilannya dengan beberapa koleksi yang memukau untuk menyempurnakan gaun yang akan dikenakannya di SAG Awards. Koleksi-koleksi ini kuat namun lembut, klasik dan modern, sama seperti karakter Rachel.”
Forevermark Conscientia Long Drop Earrings dirancang bertepatan dengan Hari AIDS Dunia yang jatuh pada 1 Desember. Inspirasi oleh tim desainer CMK datang dari pita merah (red ribbon) yang merupakan simbol kepedulian dan dukungan solidaritas untuk para pejuang HIV/AIDS.
Petronella Soan, Chief Operating Officer CMK, mengatakan, “Mewujudkan 19 koleksi perhiasan yang kami sebut Forevermark Red Carpet Collection ini bukanlah pekerjaan sederhana. Kami harus melewati beberapa tahapan dari tercetusnya sebuah ide desain barang, lalu menuangkan ke dalam gambar, hingga menjadi sebuah perhiasan yang sangat berkualitas dan layak digunakan pada ajang seperti SAG Awards ini, yang memang sangat membutuhkan ketelitian tinggi. Tentunya kami berharap ada hasil yang cukup memuaskan dari jerih payah tersebut dan kami masih menunggu beberapa ajang penghargaan serupa lagi. Semoga perhiasan Forevermark kembali terpilih sehingga menguatkan keyakinan kita bersama bahwa karya desainer lokal Indonesia, khususnya yang berada di bawah naungan CMK, mampu menyaingi desainer perhiasan papan atas dunia.”
PT Central Mega Kencana memulai bisnisnya pada ranah usaha pabrikan perhiasan emas dan berlian sejak tahun 1970, dan memulai ritel bisnis di tahun 1996 dengan membuka rumah perhiasan pertama milik Frank & Co yang berlokasi di Pondok Indah Mall. Sampai saat ini PT CMK menaungi empat merek perhiasan berlian ternama di Indonesia, yaitu Mondial, Frank & co., Miss Mondial, dan The Palace.