Huawei Sonic – Smartphone Murah dengan Teknologi NFC

Saat ini NFC menjadi tren teknologi terbaru di smartphone. Dan sebagai perwujudannya, banyak produsen ponsel berlomba-lomba memberikan fitur tersebut meski ponsel yang mereka buat bukan termasuk high-end level.

Hal serupa dilakukan Huawei pada produknya Huawei Sonic. Sonic adalah smartphone Android 2.3 Gingerbread yang dilepas dengan harga sangat terjangkau, 150 Euro atau sekitar $216. Tidak mengejutkan jika ponsel ini dijual dengan harga murah mengingat apa yang ditanam Huawei di dalam Sonic tidak mencerminkan high-end level smartphone.

Meskipun ada efek 3D saat berpindah screen namun Huawei Sonic tidak memiliki sensor kamera 3D. Touchscreen berukuran 3.5 inci merupakan VGA display. Ada RAM 256MB dan ROM 512MB, memory yang bisa ditambah melalui microSD card, kamera 3.2 MP di bagian belakang, tanpa flash. Cukup unik karena berat dari Huawei Sonic hanya 120 gram.

Dan untuk menarik simpati pasar, Huawei menyertakan teknologi NFC pada Sonic. Pengguna Sonic nantinya bisa menggunakan fitur tersebut sebagai sarana mobile payment. Sebelumnya Google juga telah rilis Google Wallet yang sama-sama merupakan pengganti peran kartu kredit. Namun Google Wallet untuk sementara waktu hanya akan bisa digunakan di wilayah Amerika. (Sumber: Gopego.com)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.