Hingga Juni 2021, 250.000 UMKM Telah Menjadi Mitra DANA Bisnis

Marketing.co.id – Berita UMKM | Pertumbuhan DANA pada semester ini diwarnai dengan makin bertambahnya pelaku usaha skala UMKM yang tergabung sebagai mitra DANA Bisnis. Mengusung komitmen #SahabatUMKM dan terlibat aktif dalam mendukung berbagai program Pemerintah membantu UMKM go digital, DANA telah menarik ribuan UMKM untuk bergabung menjadi mitra baru DANA Bisnis. Hingga Juni 2021, terdapat 250.000 UMKM yang tergabung dalam DANA Bisnis dengan peningkatan transaksi mencapai 35 persen.

Pertumbuhan ini merefleksikan komitmen DANA dalam membantu pemerintah untuk mengakselerasi pemulihan ekonomi nasional. Adanya imbas pandemi yang begitu besar pada pelaku UMKM, mendorong DANA untuk terus meningkatan transaksi UMKM secara digital. Tujuannya agar kelancaran sistem pembayaran nasional tetap terjadi dan UMKM dapat bertahan di tengah tekanan pandemi.

Jumlah penambahan mitra DANA Bisnis dari skala UMKM paling banyak adalah di Provinsi Jawa Barat. Pada semester ini, Surabaya juga tercatat sebagai kota dengan jumlah UMKM mitra terbanyak kedua setelah Jakarta. Sementara dari jenis usahanya, UMKM dari jenis usaha pakaian menjadi UMKM yang paling banyak bergabung pada semester ini.

Pertumbuhan mitra DANA Bisnis terutama dari kalangan UMKM menurut Vince Iswara, CEO dan Co-Founder DANA, adalah berkat kuatnya komitmen DANA dalam menghadirkan proses merchant onboarding yang mudah dan nyaman, penggunaan teknologi terdepan dalam Risk Mitigation System sehingga memberikan keamanan bertransaksi yang optimal bagi para merchant, serta komitmen dalam memeratakan akses keuangan digital khususnya pada golongan pengusaha kecil yang paling terdampak oleh pandemi.

Seiring dengan bertumbuhnya transaksi retail e-commerce di Indonesia yang kini menduduki peringkat pertama di seluruh Asia Tenggara (sebesar 19,9 persen), DANA pun ikut merasakan pertumbuhan tersebut. Pada semester ini jumlah Online Merchant bertambah menjadi 3.000 merchants atau mengalami pertumbuhan sebesar 50 persen.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.