Marketing.co.id – Berita Marketing | Hari Pelanggan Nasional atau Harpelnas 2022 setiap tahunnya diperingati secara serentak pada tanggal 4 September. Banyak perusahaan di Indonesia yang memanfaatkan momen ini untuk mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para pelanggan setianya, termasuk Telkomsel.
Memperingati momen Hari Pelanggan Nasional 2022, Telkomsel mengatakan akan terus mendengarkan suara pelanggan. Bagi Telkomsel, setiap masukan menjadi sangat penting agar Telkomsel bisa terus meningkatkan kualitas layanan.
Direktur Sales Telkomsel Adiwinahyu Basuki Sigit kepada Marketingcoid mengatakan, pelanggan merupakan tujuan dari semua upaya yang Telkomsel lakukan selama ini. Telkomsel tidak akan mungkin tumbuh hingga sebesar hari ini tanpa kepercayaan dari seluruh pelanggan.
Oleh karena itu, di setiap langkah yang dilakukan, Telkomsel senantiasa mengedepankan prinsip customer-centric dalam menghadirkan produk dan layanan, agar dapat selalu memberikan nilai tambah yang berdampak pada kenyamanan dan kepuasan pelanggan yang merupakan prioritas dan bagian terpenting bagi Telkomsel.
“Bagi kami, setiap masukan pelanggan menjadi sangat penting agar Telkomsel bisa terus meningkatkan kualitas layanan. Telkomsel selalu berupaya memberikan kemudahan yang dapat menjawab seluruh kebutuhan pelanggan secara berkelanjutan, dan kami akan terus memperkuat konsistensi Telkomsel untuk menjaga amanah pelanggan dengan terus hadir dan menjadi manfaat di setiap aktivitas masyarakat dalam membuka semua peluang kemajuan,” ujarnya.
Di momen Hari Pelanggan Nasional 2022 ini, Sigit ingin menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kepercayaan para pelanggan yang selama 27 tahun telah setia memilih dan mengandalkan Telkomsel untuk mendampingi setiap langkahnya.
“Kepuasan pelanggan selalu menjadi pusat prioritas dan bagian terpenting di setiap langkah Telkomsel dalam menghadirkan produk dan layanannya,” pungkasnya.
Selamat Hari Pelanggan Nasional 2022