Harbolnas 12.12, Kesempatan Bagi UMKM Kerek Penjualan

Marketing.co.id – Berita UMKM | Sejak 2019, Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) dipercaya mengkoordinir Harbolnas 12.12. Berbeda dengan festival belanja angka kembar di bulan-bulan lainnya, Harbolnas 12.12 bisa diikuti semua UMKM yang sudah memiliki website sendiri.

Pada Harbolnas 12.12 tahun ini idEA menggandeng Bank Mandiri dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Ketua Umum idEA, Bima Laga melihat penting untuk bisa bekerja sama dengan banyak pihak untuk bisa segera memulihkan kondisi ekonomi bangsa ini.

“Bank Mandiri dan Kementerian Parekraf menjadi perwakilan sektor perbankan dan pemerintah yang memang menaruh perhatian besar pada perbaikan kondisi UMKM Indonesia pasca-pandemi,” kata Bima menjelaskan.

“Kami berusaha melihat dari sudut pandang pedagang dan konsumen. Apa saja yang mereka butuhkan dalam kondisi saat ini? Itulah yang coba kami hadirkan dalam gelaran Harbolnas 2020 ini,” ujarnya lagi.

Baca juga: 4 Tips Berbelanja Cerdas Selama Musim Diskon

Kehadiran Bank Mandiri pada festival belanja online tahunan ini tentu bukan sekadar nama saja. Sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia, Bank Mandiri akan memberikan banyak promo untuk mengerek penjualan para merchant  dan memuaskan konsumen.

“Kami memberi dukungan promo sebesar Rp75.000 per transaksi yang terjadi selama Harbolnas 2020,” kata VP Retail Deposit Product & Solution Bank Mandiri, PipIt Puspita.

Baca juga: Jangan Terlalu Silau dengan e-Commerce, Perilaku Belanja FCMG Belum Berubah

“Dan untuk memfasilitasi semua kalangan masyarakat sebagai konsumen, untuk bisa mendapatkan dukungan promo tersebut, konsumen bisa menggunakan kartu kredit dan debit Mandiri saat pembayarannya,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan memberikan potongan harga untuk produk kreatif lokal. Hal ini selaras dengan Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia yang memfokuskan untuk membantu UMKM Lokal tetap produktif di masa pandemi dengan berjualan melalui platform digital.

Harbolnas-2020
Arshi Adini, Executive Director idEA saat memberikan keterangan pers secara virtual

“Kami memberi dukungan dalam bentuk kupon potongan harga khusus untuk pembelian produk lokal untuk kategori subsektor kuliner, kriya dan fashion di marketplace,” kata Direktur Pemasaran Ekonomi Kreatif, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Yuana Rochma Astuti.

“Konsumen yang ingin membeli produk-produk lokal tentu akan sangat terbantu dengan ragam dukungan promo di Harbolnas kali ini dan tentu saja kami berharap omset pelaku ekonomi kreatif yang berjualan di platform digital juga akan mengalami peningkatan.”

Sementara itu, Arshi Adini, Executive Director idEA, memprediksi pembelian kebutuhan pokok akan meningkat di Harbolnas tahun ini karena masih dalam suasana pandemi. Hal ini berbeda dengan tren penjualan pada Harbolnas tahun-tahun sebelumnya dimana yang menjadi primadona yakni produk kategori fashion, kosmetik dan travel.

Pendapat senada disampaikan oleh Director Consumer Insight Nielsen Connect Indonesia, Rusdy Sumantri.  “Menurut data Nielsen situasi pandemi kita melihat terjadi shifting, kebanyakan konsumen WFH, in home consumption akan naik. Tahun ini  agak sedkit berbeda apakah, fashion akan jadi primadona, tahun ini bisa jadi produk FMCG, Groceries, buah-buahan, produk-produk necessities akan meningkat. Produk-produk  telco seperti data internet mungkin menjadi salah satu yang digaungkan juga tahun ini,” tutur Rusdy.

Promo dan Live Giveaway

Harbolnas 2020 akan dibagi menjadi dua hari penyelenggaraan. Pada 11 Desember, konsumen bisa berbelanja khusus produk lokal saja. Sementara puncak perayaannya adalah pada 12 Desember 2020. Pada hari kedua ini, konsumen bisa membeli aneka produk baik lokal, maupun umum.

Baca juga: 10 Merek Lokal Paling Populer di Indonesia

Selain banjir promo, akan ada live giveaway dari beberapa marketplace yang menjadi peserta Harbolnas kali ini. Setiap hari akan ada live giveaway pada pukul 09:00, 12:00, 16:00, dan 19:00 WIB.

Yang menarik pada Desember 2020, juga akan digelar Festival Diskon Nasional (FDN) pada 16- 31 Desember 2020. FDN ini khusus diperuntukkan bagi pedagang dan konsumen produk lokal saja. Acara ini merupakan salah satu dukungan Kementerian BUMN untuk produk lokal yang juga bagian dari Gerakan Nasiona Bangga Buatan Indonesia.

Marketing.co.id: Portal Berita Marketing & Berita Bisnis

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.