Ga Takut Nyemil Es Krim Lagi Dengan Aice Mango Slush

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.id – Berita Consumer Goods | Es krim, siapa yang tak suka dengan camilan yang menyegarkan ini. Namun es krim yang sehat apakah sudah ada? Jawabannya sudah walaupun masih belum banyak. Menurut penelitian BMC, 56,2% dari 1.004 responden yang berusia 18-88 tahun, dilaporkan telah mulai berpindah ke gaya hidup lebih sehat.

Aice Group sebagai produsen es krim terbesar di Indonesia turut serta mengakomodasi perubahan perilaku konsumen lebih sehat tersebut dengan menyediakan produk yang memenuhi kebutuhan akan kesehatan. Menghadirkan Mango Slush Low Fat Less Sugar dan Mango Slush High Vitamin C ke tengah masyarakat, Aice berinovasi menciptakan es krim pertama dengan rasa mangga yang rendah gula, rendah lemak serta es krim dengan kandungan Vitamin C yang tinggi.

Bentuk es krim Aice varian Mango Slush yang seperti daging buah mangga asli, terlihat menggiurkan dan serasa “mengajak” untuk segera dinikmati. Foto: marketing.co.id/lialily.

dr. Arti Indira, MGz, SpGk, FINEM, Dokter Spesialis Gizi Klinik menjelaskan, “Gaya hidup yang berlebihan akan menyebabkan tubuh rentan terhadap berbagai penyakit yang datang. Seperti misalnya jika seseorang mengkonsumsi gula melebihi batas maka akan mempunyai risiko penyakit diabetes, gula darah tinggi hingga obesitas. Untuk menghindarinya, atur pola makan dan jumlah gula yang masuk ke dalam tubuh.”

Aice Mango Slush low fat less sugar dan Mango Slush high vitamin C ini merupakan salah satu es krim edisi FIFA World Cup Qatar 2022 yang menggandeng Kylian Mbappe sebagai brand ambassador. Dengan mengambil semangat dari Mbappe yang selalu menjaga pola hidup sehat melalui diet makanan bergizi dan sedikit gula, maka peluncuran produk Mango Slush selaras dengan yang diinginkan oleh Aice.

(kiri ke kanan): dr Arti Indira, MGz, SpGK, FINEM (Dokter Spesialis Klinik), Sylvana Zhong (Senior Brand Manager) dan Arifin Khong (Product Manager Aice Group) berfoto bersama usai peluncuran Aice Mango Sluch low fat less sugar dan Mango Slush High Vitamin C di Jakarta (08/11/22). Foto: marketing.co.id/lialily.

“Memenuhi permintaan konsumen yang menginginkan produk yang sehat, kami berinovasi dengan menciptakan es krim sehat dengan berbagai rasa seperti mango slush low fat less sugar, mango slush high vitamin c, blueberry, serta orange. Seperti diketahui, pada awal tahun 2022 lalu, Aice Group telah mengumumkan menjadi Official Pre-Packaged Ice Cream untuk FIFA World Cup Qatar 2022. Aice dan Mbappe ingin bersama-sama mendorong konsumen untuk hidup sehat tanpa harus takut mengkonsumsi es krim.” tutup Sylvana Zhong, Senior Brand Manager Aice Group.

Marketing.co.id: Portal berita marketing dan bisnis.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here