KAHMIPreneur menggelar ajang “Indonesia Young Entrepreneur Summit (IYES) 2018” yang diadakan di Jakarta pada 28 Oktober 2018, bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda. Ajang ini mendapat antusiasme yang tinggi dari para peserta yang mendaftar dan sebanyak 1800 orang dari berbagai kota di Indonesia hadir memenuhi Artpreneur Ciputra World, Jakarta, untuk mendapatkan sharing pengetahuan dari para entrepreneur dan creator muda yang berhasil dibidangnya. Acara bertema “Arah Baru Ekonomi Indonesia” ini, selain berisi talk show juga diisi oleh hiburan dari Rosa, Gracia Indri, Gilang Dirga, dll. Pembicara yang hadir untuk membagikan pengalamannya berbisnis dari nol sampai sukses adalah Sandiaga Uno, Diajeng Lestari (CEO Hijup.com), Angkie Yudistia (CEO Thisable Enterprise), Hendra Noviyanto (Co-Founder Warunk Upnormal), Gamal Albinsaid (CEO Indonesia Medical) dan Fajrin Rasyid (Co-Founder dan President Bukalapak.com). Berikut liputannya:
(Kiri ke kanan) Gamal Albinsaid – CEO Indonesia Medika, Sandiaga Uno – Entrepreneur, Kamrussamad – Founder KAHMIPreneur dan Miftah sabri – CEO Selasar.com, saat konperensi media sebelum acara di mulai di Ciputra Artpreneur, 28 Oktober 2018. Foto: Majalah MARKETING
Para pembicara di Indonesia Young Entrepreneur Summit (IYES) 2018. Mereka adalah tokoh-tokoh entrepreneur yang memulai bisnisnya dari nol sampai menjadi besar. Foto: Ist.
Founder KAHMIPreneur, Kamrussamad, saat berbicara di depan peserta Indonesia Young Entreprenur Summit (IYES) 2018. Foto: Majalah MARKETING.
Ciputra Artpreneur dipenuhi oleh 1800 peserta dari berbagai kota yang ingin mendapatkan pengalaman dari para pembicara yang hadir. Foto: Majalah MARKETING.
Rossa tengah menghibur para peserta IYES 2018. Saat jam-jam rawan kantuk, ia berhasil membuat para peserta bersemangat dan antusiasi kembali. Foto: Majalah MARKETING.
Keramaian acara IYES 2018 di Ciputra Artpreneur, 28 Oktober 2018. Foto: Majalah MARKETING
Gamal Albinsaid – CEO Indonesia Medika (dua dari kanan) berfoto bersama penggemar di sela-sela acara IYES 2018. Foto: Majalah MARKETING.
Warunk Upnormal ikut berpartisipasi dalam IYES 2018 untuk memperlihatkan kepada peserta bahwa brand lokal bisa berkembang di negara sendiri. Foto: Majalah MARKETING.