Marketing.co.id – Berita Marketing | Sponsor di ajang MotoGP merupakan strategi marketing yang efektif untuk mendongkrak reputasi merek di pasar global. Dengan menampilkan logo atau nama merek pada motor, seragam pembalap, atau arena balapan, perusahaan dapat memperkuat kesan positif di mata konsumen.
Memasuki musim MotoGP 2025, Federal Oil, lini merek dari PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) pun kembali mensponsori tim Gresini Racing di MotoGP 2025. Kemitraaan keduanya telah terjalin sejak 2012, dimulai di kategori Moto2 hingga MotoGP saat ini.
Dalam implementasi kemitraaan ini, logo Federal Oil ditampilkan di bagian fairing bawah motor Ducati Desmosedici milik Gresini Racing. Temasuk menghiasi bagian dada kiri dan bagian belakang race suit pembalap.
Di MotoGP 2025, Gresini Racing membentuk tim balap yang menjanjikan dengan kombinasi talenta muda berbakat, Fermin Aldeguer yang tampil dengan nomor motor 54 dan dan pembalap berpengalaman Alex Marquez dengan nomor motor 73.
Rommy Averdy Saat, Market Development General Manager PT EMLI, mengatakan, Federal Oil dan Gresini Racing sangat antusias menyambut musim baru dan menantikan aksi dari Fermin Aldeguer, pembalap muda asal Spanyol yang menjanjikan di MotoGP.
“Kami optimis dengan kehadirannya bisa memberi semangat baru bagi tim untuk terus mencatat prestasi sekaligus menginspirasi konsumen Federal Oil, terutama generasi muda agar makin nyaman dalam menghadapi tantangan berkendara sehari-hari,” katanya.

Terkenal dengan julukan “El Nino”, pembalap muda ini telah meraih podium sebanyak 12 kali di ajang Moto2 dan mengantarkannya pada kontrak dua tahun dengan Ducati di usia 19 tahun.
Perjalanannya yang sukses mendominasi Moto2 hingga melangkah ke MotoGP menunjukkan potensi dan menandakan musim yang menarik bagi Gresini Racing dan Federal Oil.
Federal Oil dan Gresini Racing optimis kedua pembalap Fermin Aldeguer dan Alex Marquez dapat tampil kompetitif, serta berharap Fermin Aldeguer dapat bersaing untuk gelar bergengsi ‘Rookie of the Year’ MotoGP 2025. (AB)