Marketing.co.id – Berita Consumer Goods | Sektor kuliner Indonesia telah menjadi salah satu pendorong utama perekonomian, dengan peluang besar untuk berkembang. Namun, mempertahankan eksistensi dalam industri ini bukanlah hal yang mudah. Banyak bisnis kuliner yang memulai dengan sukses namun kesulitan untuk bertahan lama. Sebagai salah satu yang telah berhasil mempertahankan reputasinya sejak tahun 1974, bakery legendaris Kartika Sari di Bandung telah membuktikan dirinya sebagai ikon kuliner Indonesia.
Dengan pisang bolen sebagai produk andalannya, Kartika Sari tetap konsisten menjaga kualitas produknya dan terus berinovasi seiring berjalannya waktu. Untuk mengapresiasi perjalanan panjang yang telah terjalin selama 50 tahun, BlueBand memberikan plakat apresiasi “50th Golden Anniversary Partnership” kepada Kartika Sari. Penyerahan plakat ini merupakan simbol penghargaan atas kepercayaan yang diberikan Kartika Sari untuk menggunakan BlueBand sebagai bahan baku margarin dalam mempertahankan kualitas dan konsistensi produknya.
Stephen Luchterhand, Presiden Direktur PT. Flora Food Indonesia (produsen BlueBand), mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Kartika Sari atas kepercayaan selama lima dekade. “50 tahun tentunya bukan waktu yang sebentar. Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepada BlueBand. Kami sangat bangga dapat turut serta mendukung perjalanan Kartika Sari dalam menyediakan produk berkualitas kepada pelanggan sejak 1974,” ujar Stephen.
Rasa terima kasih yang sama juga disampaikan oleh Ratnawati, pemilik Kartika Sari. “Sejak awal, kami percaya bahwa produk berkualitas hanya bisa dibuat dengan bahan baku yang berkualitas. Karena itu, kami tetap setia menggunakan BlueBand untuk margarin terbaik,” ungkap Ratnawati.
Ade Savitri, Marketing Director PT. Flora Food Indonesia, menambahkan bahwa penyerahan plakat apresiasi ini juga menegaskan komitmen BlueBand untuk tidak hanya menyediakan produk berkualitas, tetapi juga menjadi solusi bagi perkembangan pelaku bisnis kuliner di Indonesia. “BlueBand terus berinovasi dan menghadirkan berbagai rangkaian produk untuk memenuhi kebutuhan para pelaku bisnis kuliner, mulai dari BlueBand Cake Margarine, BlueBand Serbaguna, hingga BlueBand Butter Blend yang baru diluncurkan pada 2024. Kami juga mendukung pengembangan komunitas kuliner yang dapat memberikan inspirasi dan tren terbaru bagi pelaku bisnis kuliner di Indonesia,” jelas Ade.