Angkasa Pura I Raih Penghargaan Bergengsi Airport Service Quality Award

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

PT. Angkasa Pura I menerima penghargaan Airport Service Quality Award 2016 (ASQA) yang diadakan pada kegiatan “27th Airport Council International Africa/World: Annual General Assembly Conference & Exhibition” di Port Louis, Mauritius. Bandara I Ngurah Rai, Bali dan Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar berhasil meraih 2 penghargaan bergengsi untuk ajang kompetisi seluruh bandara di Asia Pasifik ini. Airport Service Quality Award diselenggarakan oleh ACI (Airport Council International) yaitu lembaga non profit yang melakukan penilaian dengan mem-benchmark seluruh bandara yang ada di Asia Pasifik. Dari 13 bandara berskala Internasional yang ada di Indonesia, kedua bandara tersebut diatas dinyatakan berhak menyandang predikat Airport Service Quality Award. Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali meraih penghargaan bandara tipikal terbaik dengan kategori 15 – 25 juta penumpang per tahun sedangkan bandara Sultan Hasanuddin meraih penghargaan terbaik dengan kategori Best Improvement untuk bandara kelas Asia Pasifik.

Kiri ke kanan: Co GM Bandara I Gustri Ngurah Rai, Bali, Rahadian D Yogisworo, Direktur Utama PT.Angkasa Pura I, Danang S. Baskoro dan GM Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Marga Sonjaya saat pengumuman penghargaan ASQA 2016 di Jakarta, 24 Oktober 2017. Foto: LiaLily/Majalah MARKETING

 

Ajang penghargaan yang diselenggarakan setiap tahun ini memacu pihak pengelola Angkasa Pura I untuk terus berbenah diri. Ditargetkan bandara-bandara lain seperti bandara Soepadio, Balikpapan akan diikutkan ke kompetisi ini tahun depan. Sedangkan bandara Sultan Hasanudin, Makassar juga ditargetkan kembali mengikuti kompetisi ini dengan kategori yang berbeda.

GM Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar, Marga Sonjaya dan Co GM Bandara I Gustri Ngurah Rai, Bali, Rahadian D Yogisworo. Foto: Lialily/Majalah MARKETING

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here