Ajang Fotografi Terbesar di Indonesia dan Asia Hadir di Yogyakarta

Pada tahun 2010 Canon PhotoMarathon Indonesia mencatat rekor MURI sebagai acara Lomba dan Hunting Foto dengan Peserta Terbanyak dan di tahun 2011 untuk pertama kalinya Canon PhotoMarathon Indonesia diadakan di dua kota yakni, Yogyakarta dan Jakarta.

Acara ini tidak hanya dibatasi untuk para fotografer profesional, namun juga terbuka bagi para pengguna kamera digital saku. Kompetisi akan terbagi menjadi 2 kategori, yaitu kategori pengguna kamera DSLR dan kategori pengguna kamera saku.

Canon PhotoMarathon Indonesia 2011 menyediakan hadiah ratusan juta rupiah yang akan perebutkan oleh  10 pemenang utama dan mendapat kesempatan mengikuti Photo Clinic selama 4 hari di Bali yang dibimbing langsung oleh fotografer ternama Dewandra Djelantik.

Mereka juga berkesempatan mengikuti workshop fotografi yang dibawakan oleh Arbain Rambey, mengikuti sesi foto model dan berbagai pertunjukan menarik seperti live band, aksi Dj dan pesta kembang api. Dewan juri untuk di Yogyakarta menghadirkan David Yeo dari Singapura, Kristupa W. Saragih, Risman Marah.

Sedangkan di Jakarta sendiri, Canon PhotoMarathon Indonesia 2011 akan diadakan pada tanggal 1 Oktober 2011.

“Di tahun penyelenggaraanya yang pertama di Yogyakarta, Canon PhotoMarathon Indonesia mendapatkan apresiasi yang baik dari masyakarakat pecinta fotograf di kota ini. Kami mengucapakan terima kasih untuk antusiasme kota Yogyakarta terhadap kegiatan akbar ini, “ papar Merry Harun – Direktur Divisi Canon PT. Datascrip. (Cecep/www.marketing.co.id)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.