Adaptasi Karya Lexie Xu, Vidio Rilis “OMEN”

Marketing – Vidio kembali luncurkan serial drama orisinal keenam dengan genre misteri dalam Vidio Original Series “OMEN”. Setelah sukses menghadirkan lima original series dan original comedy “Girls in the City, Heart, I Love you Baby, OTW dan Get Married”. Dimana, Vidio ingin terus menghadirkan konten-konten baru dan berkualitas serta berbagai pilihan hiburan lainnya supaya konsumen dapat menikmatinya dan bikin #BetahdiRumah.

Vidio Original Series “OMEN” mengisahkan tentang kehidupan remaja dengan penuh misteri dan telah menayangkan episode pertama sejak Jumat lalu. Untuk episode selanjutnya, Vidio Original Series “OMEN” dapat disaksikan secara gratis pada Jumat, 27 Maret 2020 hanya di aplikasi Vidio.

Tina Arwin, Vice President Content Vidio menyampaikan, “Perilisan Vidio Original Series “OMEN” merupakan salah satu bentuk komitmen Vidio untuk terus menghadirkan konten-konten entertainment yang bermutu selama setahun kedepan,” kata dia.

Serial terbaru yang diluncurkan pada Jumat, 20 Maret 2020 ini memiliki konflik dan cerita yang relevan serta didukung oleh para pemain-pemain karakter remaja muda yang berbakat. Vidio Original Series “OMEN” akan menjadi drama orisinal pertama yang memiliki genre thriller yang dapat menjadi alternatif hiburan lainnya agar #BetahdiRumah.

“Harapan kami sebagai pegiat OTT industri bahwa kami akan dapat terus menghadirkan konten berkualitas, tidak hanya serial orisinal, tetapi juga konten-konten lainnya seperti olahraga, serial dan film Indonesia, Korea, Thailand, China, drama Korea, dan drama Thailand yang dapat menjadi pilihan masyarakat dan para penggemar film,” tegas Tina.

Vidio Original Series “OMEN” disutradarai oleh Arie Azis berdasarkan naskah arahan dan skenario oleh Hilman Hariwijaya, diadaptasi dari sebuah novel best-seller karya Lexie Xu yang dirilis pada tahun 2012 silam. Vidio Original Series “OMEN” akan menghadirkan 12 episode yang akan tayang setiap hari Jumat dengan durasi 40 menit di setiap episodenya dalam layanan Vidio Premier.

Arie Azis selaku Sutradara Vidio Original Series “OMEN” mengungkapkan, serial terbaru dari Vidio ini memiliki genre drama, percintaan dan thriller, mengisahkan sebuah konflik yang sedang dialami oleh seorang perempuan remaja dan upaya mengungkap fakta dibalik konflik yang dialami. Melihat banyaknya masyarakat Indonesia yang menyukai genre thriller, akhirnya memilih untuk mengadaptasi Vidio Original Series “Omen” dari sebuah novel karya Lexie Xu yang mendapatkan deretan respon positif serta rating yang cukup tinggi dari para pembacanya.

“Sebagai pegiat industri perfilman, saya bersama Vidio ingin terus menghadirkan berbagai pilihan konten hiburan yang berkualitas agar dapat dinikmati dan dinanti kehadirannya oleh masyarakat dan juga para pecinta film,” kata dia.

Untuk menikmati berbagai konten layanan hiburan yang ditawarkan oleh Vidio, konsumen dapat mengunduh dan install aplikasi Vidio di smartphone Android dan iOS pada Apple Store atau Google Store serta dapat diakses juga melalui situs Vidio.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.