POCO Soroti Layar Besar Sebagai Kunci Gaya Hidup Digital Gen Z

[Reading Time Estimation: 2 minutes]

Marketing.co.id – Berita Digital | Bagi generasi Z, batas antara dunia nyata dan dunia digital semakin kabur. Generasi yang lahir di era internet ini mengandalkan koneksi digital untuk berbagai kebutuhan, mulai dari sosialisasi hingga bekerja dan belajar. POCO mengatakan Gen Z Report 2024 oleh IDN Research Institute, Gen Z hampir sepenuhnya hidup dalam ekosistem digital. Yang tidak hanya menjadi bagian dari kehidupan mereka tetapi juga membentuk identitas mereka.

POCO Hadirkan Layar Besar untuk Gaya Hidup Digital

Merespons kebutuhan Gen Z yang semakin terintegrasi dengan dunia digital, POCO menghadirkan produk dengan performa ekstrem. Seperti smartphone berlayar besar POCO C65 dan tablet POCO Pad. Menurut Jeksen, Product Marketing Manager POCO Indonesia, layar yang besar memberikan banyak manfaat bagi keseharian Gen Z, mulai dari hiburan hingga produktivitas.

Manfaat Layar Besar Bagi Gen Z

  1. Pengalaman Hiburan Maksimal
    Layar besar memberikan tampilan yang lebih detail dan imersif saat bermain game atau streaming film, menjadikan pengalaman hiburan lebih memuaskan.
  2. Multitasking Lebih Mudah
    Dengan ruang tampilan yang luas, membuka beberapa aplikasi sekaligus menjadi lebih nyaman. Memungkinkan aktivitas seperti menonton video sambil bersosialisasi di media sosial.
  3. Meningkatkan Kreativitas
    Gen Z yang sering menciptakan konten digital dapat lebih mudah mengedit foto, video, dan desain grafis dengan jelas menggunakan layar besar.
  4. Kemudahan Belajar Online
    Layar besar memudahkan dalam membaca dan mengakses materi belajar saat mengikuti kursus online, meningkatkan kenyamanan belajar.
  5. Pengalaman Media Sosial yang Lebih Nyaman
    Aktivitas di media sosial seperti scrolling, menonton video, dan berinteraksi dengan konten menjadi lebih mudah dan menyenangkan berkat tampilan layar yang luas.

Layar Unggulan pada POCO C65 dan POCO Pad

POCO C65 menawarkan layar LCD 6,74 inci dengan refresh rate 90Hz, memberikan tampilan halus dan nyaman di mata, bahkan untuk aktivitas intensif. Sedangkan tablet Pad hadir dengan layar 21,1 inci, resolusi ultra-jernih 2.5K, dan refresh rate 120Hz, menghadirkan tampilan visual yang mendetail dan profesional, ideal untuk produktivitas dan hiburan Gen Z.

Komitmen untuk Teknologi yang Dibutuhkan Gen Z

Terus berkomitmen untuk menghadirkan teknologi inovatif yang menjawab kebutuhan digital Gen Z. Dengan filosofi “Everything You Need, Nothing You Don’t”, POCO terus berinovasi berdasarkan umpan balik dari penggunanya, memastikan setiap produk memiliki performa ekstrem untuk mendukung gaya hidup digital Gen Z.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here