EduALL Junior Hadirkan Program Pendidikan Inovatif Siap Cetak Pemimpin Masa Depan

[Reading Time Estimation: 3 minutes]

Marketing.co.id – Berita Lifestyle | Di tengah dinamika zaman yang terus berkembang pesat, tantangan dalam membesarkan anak-anak Generasi Alpha semakin kompleks. Anak-anak dari generasi ini, yang umumnya merupakan keturunan millennial, kini terpapar dengan akses informasi yang sangat luas melalui gadget. Hal ini dapat menciptakan ketergantungan serta rentang fokus yang pendek, namun di sisi lain juga membuka peluang bagi mereka untuk tumbuh menjadi individu yang lebih kritis dan memiliki perspektif beragam.

Dalam menjawab tantangan ini, EduALL, konsultan pendidikan independen yang telah beroperasi sejak 2016, meluncurkan program terbarunya, EduALL Junior. Program ini dirancang untuk mengasah keterampilan Generasi Alpha agar mereka dapat menjadi calon pemimpin masa depan yang percaya diri dan tahan banting melalui eksplorasi minat, bakat, serta pengembangan entrepreneurial mindset.

Entrepreneurial mindset atau pola pikir kewirausahaan merupakan pendekatan berorientasi solusi dan inovasi dalam menghadapi tantangan. Pola pikir ini penting tidak hanya bagi calon pengusaha, tetapi juga bagi setiap anak yang ingin sukses di berbagai bidang di masa depan, baik dalam pekerjaan maupun kehidupan sehari-hari. Dengan membangun entrepreneurial mindset, anak-anak belajar untuk lebih kreatif, inovatif, dan berani mengambil risiko yang telah diperhitungkan.

“Kami fokus mengasah entrepreneurial mindset yang mencakup membangun ketahanan, respons positif terhadap umpan balik, kerja tim, toleransi terhadap ambiguitas, pemecahan masalah, kreativitas, dan empati. Melalui program ini, diharapkan setiap anak dapat mencapai potensi terbaik dan siap menghadapi masa depan dengan berani,” ungkap Kezia Tenggono, COO EduALL Junior.

Menurut Kara Handali, M.Psi., Psikolog Pendidikan, pengembangan entrepreneurial mindset perlu dilakukan sejak dini untuk membekali anak-anak dengan kemampuan beradaptasi menghadapi tantangan yang terus berubah.

“Ini sangat penting untuk membentuk individu yang resilien dan siap menghadapi dunia yang dinamis. Di masa depan, anak-anak dengan entrepreneurial mindset akan lebih siap menghadapi ketidakpastian dan memanfaatkan peluang yang ada,” jelas Kara.

Menariknya, EduALL Junior menawarkan solusi pendidikan inovatif dan berbasis riset untuk memenuhi kebutuhan unik Generasi Alpha. Program ini memberi kesempatan kepada anak-anak untuk mengeksplorasi dan menemukan minat serta bakat mereka melalui pendekatan yang menyenangkan, sehingga merangsang berpikir secara kritis dan cermat mengenai area yang perlu dikembangkan. Kurikulum ini, yang dirancang oleh para ahli pendidikan, mendapat pengakuan melalui CREST Award, memberikan nilai tambah untuk aplikasi sekolah di luar negeri.

Debora Wibianne, Head of Academic EduALL Junior, menjelaskan, “Kami mengembangkan kurikulum ini dengan mempertimbangkan tantangan yang dihadapi, melalui pendekatan yang menyenangkan untuk anak-anak agar tetap relevan dan sesuai dengan minat mereka. Program ini mencakup coding & robotics, visual arts, sains, dan kewirausahaan.”

Untuk mendukung keberhasilan program ini, EduALL Junior juga didukung oleh psikolog pendidikan yang mengobservasi proses dan perkembangan setiap anak. Hal ini memungkinkan para psikolog untuk memberikan wawasan dan saran pembelajaran yang disesuaikan dengan kebutuhan spesifik setiap anak, sehingga orang tua dapat melengkapi pembelajaran di kelas dengan pendekatan yang tepat di rumah.

Verena Indha, seorang Content Creator dan Orang Tua, menambahkan, “Pendekatan ini sangat penting, terutama bagi orang tua, agar mereka memiliki pemahaman yang jelas tentang perkembangan anak-anak mereka. Dengan begitu, orang tua dapat mendukung dan memperkaya proses belajar anak di rumah dengan cara yang lebih efektif dan sesuai.”

Dengan pendekatan holistik dan berbasis riset, EduALL Junior bertujuan untuk membantu anak-anak Generasi Alpha tidak hanya menjadi lebih cerdas secara akademis, tetapi juga berkembang menjadi calon pemimpin masa depan yang percaya diri dan tahan banting. Pengembangan entrepreneurial mindset dan dukungan dari para ahli diharapkan dapat mempersiapkan anak-anak menghadapi tantangan dengan keberanian, berpikir kritis, dan terus berinovasi. Tak heran jika EduALL Junior adalah langkah awal dalam membentuk generasi penerus yang akan memimpin dengan hati, ketangguhan, dan visi yang jelas.

“EduALL, sebelumnya dikenal sebagai ALL-in Eduspace, adalah penyedia program persiapan dan bimbingan terpadu untuk siswa sekolah menengah pertama dan atas. Kami berdedikasi untuk menumbuhkan growth mindset, mengembangkan keterampilan akademis dan nonakademis, serta memfasilitasi akses ke pendidikan tinggi berkualitas, sambil memastikan bahwa siswa tetap menikmati proses pembelajarannya,” imbuh Kezia.

Dengan pendekatan yang dipersonalisasi, EduALL memenuhi kebutuhan unik setiap anak melalui program bimbingan yang diawasi oleh psikolog pendidikan, eksplorasi minat & bakat, serta aktivitas interdisipliner yang dikemas melalui program berbasis riset dan disetujui oleh praktisi.

“Sebagai bagian dari komitmen untuk mendukung perkembangan generasi muda, kami baru saja meluncurkan EduALL Junior, yang dirancang oleh pengembang kurikulum internasional untuk memberikan kesempatan kepada anak-anak untuk mengasah keterampilan dan minat mereka sejak dini, membekali mereka dengan entrepreneurial mindset yang akan menjadi pondasi penting dalam menghadapi masa depan,” tegas Kezia dalam acara peluncuran EduALL Junior di Sentra Niaga Puri Indah, Jakarta Barat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here